Terminal Tipe C Terbengkalai, Ini yang akan Dilakukan Dishub Kendari

Muhammad Ali Aksa
Ali Aksa

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Hampir satu tahun diresmikan, terminal tipe C yang berada di Pasar Sentral Kota Kendari belum juga dioperasikan. Akibatnya, bangunan yang berada di Kelurahan Sanua Kecamatan Kendari Barat tersebut terbengkalai. Fasilitas ini diresmikan saat Asrun, menjabat Wali Kota Kendari.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Kendari Ali Aksa mengatakan, salah satu kendala dihadapi untuk mengaktifkan terminal type C itu akibat jalan yang sempit bagi angkutan umum. Untuk itu, pihaknya telah menyiapkan beberapa solusi untuk mengatasi persoalan tersebut.

Salah satu hal yang akan dilakukan, ungkap mantan Kadis PU Kota Kendari ini, pihaknya akan berkordinasi dengan Balai Jalan Nasional. Ini dilakukan karena trayek yang dilalui angkutan umum ini melalui jalan nasional.

BACA JUGA :  Tiga Solusi Ini Diambil Selesaikan Persoalan Eks Pasar Panjang

“Kami senantiasa mengarahkan teman-teman sopir angkutan untuk masuk ke sana. Tetapi trayek mereka yang dilalui adalah pasar, dimana kondisinya jalan sempit dan membuat kita harus melakukan pembenahan disana,”jelasnya di ruang kerjanya, Jumat (27/7/2018).

(Baca Juga : Habiskan Dana Miliaran, Terminal Rahabangga Konawe Tidak Kunjung Difungsikan)

Ali Aksa sangat menyayangkan jika terminal type C tersebut tidak difungsikan. Sebab keberadaan terminal tipe C ini akan lebih menertibkan angkutan umum yang memiliki trayek kota lama.

BACA JUGA :  Pembangunan Jalan Kembar Kali Kadia Dimulai

Selain itu, keberadaan terminal tipe C ini juga akan memudahkan pihaknya untuk mengecek jumlah kendaraan yang aktif beroperasi di trayek yang melewati terminal tipe C Kendari.

“Setelah beroperasi nantinya maka untuk tarif retribusi yang akan ditarik Rp 3.000 per kendaraan dalam satu hari. Jadi pos penarikan retribusi di Kendari Beach tidak ada lagi,” tuturnya. (B)

 


Reporter : M Rasman Saputra
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini