ZONASULTRA.COM,KENDARI– Dalam rangka meningkatkan literasi dan inklusi pasar modal, Bursa Efek Indonesia (BEI) menggelar Shariah Investment Week (SIW) 2021 secara virtual pada tanggal 11 hingga 13 November 2031 secara virtual.
SIW 2021 yang ditargetkan untuk dihadiri oleh kurang lebih 10.000 peserta ini juga menjadi ajang silaturahmi bagi para stakeholders di pasar modal syariah, serta penguatan branding dari pasar modal syariah Indonesia sebagai salah satu motor penggerak dari pasar modal guna mendukung pemulihan ekonomi nasional.
Direktur Pengembangan BEI selaku Ketua Pelaksana SIW 2021 Hasan Fawzi, mengatakan dengan upaya kerja keras dan dukungan dari banyak pihak bahwa ke depannya pasar modal syariah akan semakin maju dan SIW 2021 ini dapat menjadi ajang bagi para peserta serta investor syariah, baik pemula maupun investor aktif.
“Untuk lebih memahami pasar modal syariah sekaligus bisa menyebarkan semangat untuk berinvestasi melalui pasar modal syariah di Indonesia,” ungkap Hasan Fawzi melalui keterangan tertulisnya, Kamis (11/11/2021).
Sementara itu, Wakil Ketua Dewan Komisioner OJK Nurhaida mengungkapkan sebagaiman diketahui, Indonesia dipercaya memegang posisi presidensi di G-20 tahun 2022.
Baca Juga :
HUT Pasar Modal, BEI Sultra Gelar Donor Darah
Tema yang akan diusung adalah “Recover Together, Recover Stronger” untuk menjawab tantangan tersebut, pihaknya berharap pasar modal syariah juga dapat berperan dalam mendukung agenda yang diusung G-20, yang salah satunya adalah terkait Sustainable Finance.
“Sebetulnya agenda tersebut bukan hal yang baru di pasar modal syariah. Hal ini sudah terdapat pada roadmap pasar modal syariah 2020-2024. Salah satu program pengembangan produk syariah yaitu Pengembangan Produk Pasar Modal Syariah Berbasis Socially Responsible Investment,” ujarnya.
Selain itu, rangkaian acara SIW 2021 terdiri dari live webinar dan talk show, live Instagram, virtual expo, serta entertainment. Dengan menghadirkan 26 narasumber dan moderator yang kompeten dibidangnya, SIW 2021 mengusung 3 tema berbeda setiap harinya, yaitu Strategi Pengembangan Keuangan Syariah, Alternatif Produk Investasi di Pasar Modal Syariah, dan Keuangan Sehat dengan Investasi Syariah.
SIW 2021 merupakan ajang bergengsi bagi para stakeholders juga investor syariah, baik pemula maupun yang sudah aktif, untuk semakin mengenal serta mempelajari bagaimana berinvestasi syariah di pasar modal.
Berbeda dengan penyelenggaraan tahun sebelumnya, SIW 2021 dapat diikuti oleh seluruh masyarakat tanpa dipungut biaya dan membebaskan peserta untuk membuka akun saham syariah secara mandiri melalui virtual expo SIW 2021. (B)
Penulis: M14
Editor: Ilham Surahmin