Tingkatkan Pelayanan Publik, Pemkab Konawe Lantik 294 Pejabat Fungsional

159
Tingkatkan Pelayanan Publik, Pemkab Konawe Lantik 294 Pejabat Fungsional
Sekretaris Kabupaten (Sekab) Konawe, Ferdinand Sapan saat menyampaikan Sambutan, Rabu (12/1/2022) di pondopo kantor Bupati Konawe.

ZONASULTRA.COM, UNAAHA – Dalam meningkatkan pelayanan prima terhadap publik, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe menggelar pelantikan dan pengambilan sumpah penyetaraan jabatan fungsional lingkup Kabupaten Konawe, Rabu (12/1/2022) di pondopo Kantor Bupati Konawe. Sebanyak 294 pejabat fungsional dilantik.

Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa melalui Sekretaris Kabupaten (Sekab), Ferdinand Sapan mengatakan penyetaraan jabatan struktural ke dalam jabatan fungsional telah disampaikan oleh presiden Joko Widodo dalam pidato pelantikannya sebagai presiden kedua kali di hadapan DPR/MPR 20 Oktober 2019.

Tingkatkan Pelayanan Publik, Pemkab Konawe Lantik 294 Pejabat Fungsional

“Presiden menyampaikan bahwa perlu ada penyederhanaan eselonisasi birokrasi di lingkup pemerintah. Eselonisasi cukup dengan dua level yaitu eselon 1 dan eselon 2, dan sisanya diganti dengan jabatan fungsional yang lebih mengedepankan keahlian dan kompetensi,” ujarnya.

Dia menjelaskan perampingan birokrasi yang dimaksud, untuk mewujudkan birokrasi yang dinamis, lincah, serta profesional dalam upaya meningkatkan efektivitas dan efisiensi guna mendukung kinerja pemerintah kepada publik.

Tingkatkan Pelayanan Publik, Pemkab Konawe Lantik 294 Pejabat Fungsional

Dia menuturkan dalam perampingan birokrasi ini, dikecualikan bagi yang memiliki tugas dan fungsi yang berkaitan dengan kewenangan/otoritas, legalisasi, pengesahan, persetujuan dokumen, kewenangan kewilayahan, kewenangan penanggung jawab anggaran atau barang.

 

Ferdy sapaan akrab Sekab Konawe mengatakan dengan kebijakan ini, eselon IV ini yang paling banyak terdampak dari penyederhanaan birokrasi ini. Sebab, akan menjadi ujung tombak keahlian pada tingkat oprasional yang bertujuan mempercepat proses pelaksanaan tugas terutama yang berkaitan dengan pelayanan masyarakat.

Tingkatkan Pelayanan Publik, Pemkab Konawe Lantik 294 Pejabat Fungsional

“Sisanya, eselon IV ini bersifat manajerial umum yakni menangani ketatausahaan mengingat tugasnya yang sangat heterogen,” ucapnya.

Dengan komposisi baru ini, Pemkab Konawe ingin para ASN perlu memperkuat keahlian pada aspek-aspek yang menjadi tugas utama masing-masing agar pencapaian kinerja lebih ditingkatkan dengan penyetaraan jabatan berbasis keahlian. (B)

 


Penulis: Atzhar Tabara
Editor: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini