Tingkatkan Percepatan Pembangunan, Konkep dan UHO Jalin Kerjasama

Tingkatkan Percepatan Pembangunan, Konkep dan UHO Jalin Kerjasama
MoU - Bupati Konawe Kepulauan (Konkep) bersama Rektor Universitas Halu Oleo (UHO) usai menandatangani nota kesepahaman di Auditorium Mokodompit UHO, Selasa,(30/4/2019). (Mardin/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pemerintah Kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep) menggandeng Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari untuk mendukung percepatan pembangunan di daerah itu melalui kerja sama pendidikan dan pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

Hal ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) antara Pemkab Konkep dengan UHO di sela-sela acara wisuda di Auditorium Mokodompit UHO, Selasa (30/4/2019).

(Baca Juga : Tingkatkan Kualitas SDM, Pemkab Busel MoU dengan UHO)

Dalam sambutannya, Bupati Konkep Amrullah mengucapkan terima kasih kepada UHO. Kerjasama ini sejalan dengan visi misi meningkatkan pembangunan di Konawe Kepulauan.

“Awal-awal kami mekar dan menjadi daerah otonomi kami dalam posisi paling terendah termasuk IPM kami menurun di peringkat 17, dan allhamdulillah hari ini IPM kami merangkak naik di posisi ke 14 pada tahun 2018,” kata Amrullah.

Untuk meningkatkan kualitas SDM, sejak tahun 2016 pemda telah meluncurkan program Wawonii Cerdas.

(Baca Juga : Kerjasama Tri Dharma Perguruan Tinggi, Farmasi UHO Teken MoU dengan Pelita Ibu)

“Tahun pertama 2016 kami siapkan anggaran Rp1 miliar, dan tahun 2017 -2019 kami tingkatkan dan setiap tahun program Wawonii Cerdas ditunjang oleh pembiayaan sebesar Rp6 miliar,” tutupnya.

Rektor UHO Muhammad Zamrun mengatakan akan siap membantu percepatan pembangunan di Konawe Kepulauan.

“UHO akan siap membantu semaksimal mungkin dalam percepatan pembangunan Konkep,” kata Zamrun. (b)

 


Penulis : M1
Editor : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini