ZONASULTRA.COM, WANGI-WANGI – Mantan anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Wa Ode Nurhayati (WON) deklarasikan diri sebagai Calon Gubernur (Cagub) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sulawesi Tenggara (Sultra) tahun 2018-2023.
Hal itu dimukakan Wa Ode Nur Hayati melalui pesan Whatsapp miliknya kepada ZONASULTRA.COM, Minggu (20/8/2017).
“Yang pasti pekerjaan besar saya bukanlah merebut partai untuk mendukung saya. Tapi pekerjaan berat saya adalah merebut hati rakyat untuk bahu membahu membangun Sultra,” kata WON.
Ditanya soal partai mana yang akan dia tunggangi, kata dia, masih ada peluang untuk menjadi salah satu calon yang akan diusung oleh Partai Amanat Nasional. Sebab, sampai hari ini, dirinya masih merupakan kader dari partai tersebut.
“Namun demikian masih dini rasanya untuk memutuskan soal kendaraan politik. Dan sampai detik ini saya masih kader PAN. Namun saya politisi yang tahu diri, kendati kekuasaan adalah pengabdian tidak melulu berkuasa,” tukasnya.
Mengingat ajang pemilihan orang nomor satu di Sultra semakin bertambah dan rata-rata yang bermunculan adalah nama-nama besar, dirinya mengaku optimis bersaing.
“Seingat dan sepengetahuan saya, belum ada partai yang keluarkan rekomendasi untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub). Dan saya percaya, partai manapun ingin memenangkan pilgub sultra. Karenanya partai akan memilih calon yang diprediksi akan menang,” pungkasnya. (B)
Reporter : Nova Ely Surya
Editor: Abdul Saban