ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari menyadari bahwa pekerjaan sebagai ketua rukun tetangga (RT) dan ketua rukun warga (RW) di Kota Kendari tidaklah mudah. Oleh karena itu, pemkot bakal memberikan insentif kepada seluruh ketua RT dan ketua RW di Kota Kendari.
Hal tersebut disampaikan Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir saat melantik 31 ketua RT/RW se-Kelurahan Punggolaka di salah satu hotel di Kendari, Selasa (29/9/2020). Ia mengatakan, rencana pemberian insentif ini dilakukan sebagai bentuk apresiasi kepada mereka.
“Ini juga sebenarnya komitmen kami diawal dalam visi misi, dan bukti bahwa kami selalu memperhatikan kondisi RT/RW yang ada di Kota Kendari,” ujarnya ditemui usai pelantikan, Selasa (29/9/2020).
Ia juga menambahkan, tugas RT dan RW ini benar-benar penting di tengah masyarakat yang berfungsi untuk menjembatani sekaligus sebagai ujung tombak perpanjangan tangan pemerintah dalam penerapan kebijakan-kebijakan pemerintah.
Dia mengungkapkan bahwa tanggung jawab yang diberikan memang berat, tidak hanya membutuhkan waktu dan tenaga, namun juga membutuhkan keikhlasan yang besar.
Terkait nilai insentif, akan disesuaikan dengan keuangan daerah, serta penyalurannya akan dilakukan secara bertahap kepada para ribuan ketua RT dan RW yang ada di Kota Kendari.
Sulkarnain juga meminta kepada seluruh ketua RT dan ketua RW agar dapat berkoordinasi dan menjalin komunikasi yang baik kepada lurah maupun camat, sehingga tanggung jawab yang diemban dapat memberikan hasil yang optimal. (B)
Kontributor: Sri Rahayu
Editor: Muhamad Taslim Dalma