BANJIR – Suasana di Dusun IV Desa Lawoila, Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan puluhan rumah terendam banjir. Hingga saat ini warga setempat belum juga mendapatkan bantuan pemerintah. (Erik Ari Prabowo/ZONASULTRA.COM)
ZONASULTRA.COM, ANDOOLO – Warga korban banjir di Desa Lawoila, Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra) belum tersentuh bantuan dari pemerintah setempat hingga, Minggu (14/5/2017).
Kepala Desa (Kades) Lawoila Kuswara mengatakan, sejak banjir melanda wilayahnya, warga belum sama sekali mendapatkan bantuan dari pemerintah kabupaten.
“Belum pak, belum sama sekali sampai sekarang,” kata Kuswara kepada awak zonasultra.
Saat ini, lanjutnya, warga membutuhkan bantuan makanan siap saji, selimut dan obat-obatan, sebab intensitas hujan masih menguyur di wilayah tersebut.
“Saat ini warga yang terkena dampak banjir terus bertambah, hingga saat ini total rumah yang terendam air dengan ketinggian mata kaki orang dewasa sudah mencapai 33 rumah,” jelasnya.
Warga korban banjir di daerah itu enggan untuk meninggalkan kediamannya, mereka lebih memilih mengungsi ke rumah tetangga agar tetap dapat menjaga harta benda mereka.
“Yang diungsikan hanya hewan ternak, itu disimpan ke tempat keluarga yang aman dari banjir,” tambahnya.
Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Konsel melalui kepala bidang kedaruratan dan logistik, Mutakhir Hidayat saat dihubungi awak zonasultra mengatakan, pihaknya akan turun besok untuk memberikan bantuan logistik kepada para korban banjir di Desa Lawoila.
Saat ini, lanjut Mutakhir, pihaknya sementara mengevakuasi terlebih dulu korban yang terisolir di tengah banjir sehingga perlu didahulukan untuk ditolong
“Insya allah besok dari kecamatan Laeya saya akan ke desa Lawoila untuk drop bantuan, mohon bersabar karena konsel dikepung banjir,” ucap Mutakhir saat dikonfirmasi via teleponnya. (B)
Reporter : Erik Ari Prabowo
Editor : Kiki