Wisuda 280 Sarjana, Ini Pesan Rektor Unsultra

Wisuda 280 Sarjana, Ini Pesan Rektor Unsultra
WISUDA UNSULTRA - 280 wisudawan dari lima fakultas yang ada di Unsultra, yakni Fakultas Tehnik, Fakultas Pertanian, Fakultas Hukum, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, serta Fakultas Ekonomi di Hotel Clarion Kendari.(Foto : Istimewa)
Wisuda 280 Sarjana, Ini Pesan Rektor Unsultra
WISUDA UNSULTRA – 280 wisudawan dari lima fakultas yang ada di Unsultra, yakni Fakultas Tehnik, Fakultas Pertanian, Fakultas Hukum, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, serta Fakultas Ekonomi di Hotel Clarion Kendari.(Foto : Istimewa)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Universitas Sulawesi Tenggara (Unsultra) mewisuda 280 wisudawan dari lima fakultas yang ada di Unsultra, yakni Fakultas Tehnik, Fakultas Pertanian, Fakultas Hukum, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, serta Fakultas Ekonomi di Hotel Clarion Kendari.

Rektor Unsultra Andi Bahrun mengungkapkan seiring dengan perubahan status dari mahasiswa menjadi sarjana, maka berubah pula tanggungjawab yang akan dipikul. Ketika menjadi mahasiswa memikul tanggungjawab akademik, maka mulai hari ini para wisudawan akan memikul tanggungjawab sosial dengan mengabdikan diri ke masyarakat.

“Setelah memperoleh gelar sarjana, maka tanggungjawab yang saudara pikul akan semakin berat,” kata Bahrun dalam sambutannya.

Dia berharap wisuda hari ini dapat melahirkan lulusan yang mempunyai kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan stakeholders seperti kebutuhan masyarakat, kebutuhan profesional, dan kebutuhan generasi masa depan.

“Kami menyadari bahwa tantangan dan tuntutan perguruan tinggi semakin besar, oleh karena itu Unsultra akan terus melakukan pembenahan dan pengembangan tridharma perguruan tinggi untuk menghasilkan generasi yang unggul,” ungkapnya.

Dari 280 mahasiswa yang diwisuda pada hari ini, berikut adalah daftar wisudawan terbaik.
1. Fakultas Tehnik dari Program Studi Tehnik Sipil atas nama La Siki Adi Setiawan dengan IPK 3.41
2. Fakultas Pertanian dari Program Studi Teknologi Hasil Pertanian atas nama Ikbal Mashar Putra dengan IPK : 3.80
3. Fakultas Hukum dari Program Studi Ilmu Hukum atas nama Aydit Saleh dengan IPK 3.80
4. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik dari Program Studi Ilmu Pemerintahan atas nama Mustamin dengan IPK 3.78
5. Fakultas Ekonomi dari Program Studi manajemen atas nama Sumarlin dengan IPK 3.81. (B)

 

Reporter: Sri Rahayu
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini