10 Printer Baru Canon Resmi Masuk di Sultra

10 Printer Baru Canon Resmi Masuk di Sultra
CANON - Division Manager of Canon Consumer System Product Div PT Datascrip Monica Aryasetiawan (kiri) dan Marketing Executive Consumer System Product Division Adryan W. Pranata (kanan) saat acara konferensi pers canon di Kendari, Kamis (15/2/2018).(Istimewa)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Canon resmi meluncurkan 10 printer terbaru di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) melalui distributor yang ada di Kota Kendari, seperti Computer 37, Kalam Hidup, Mentari dan Kreasi Komputer.

Division Manager of Canon Consumer System Product Div PT Datascrip, Monica Aryasetiawan mengungkapkan, 10 printer terbaru tersebut terbagi dalam dua seri PIXMA seri TS dan PIXMA Ink Efficient G-series.

PIXMA Seri TS hadir dalam 6 tipe yakni TS8170, TS5170, TS9170, TS307, TS207 dan TR8570. Salah satu tipe yang menjadi unggulan adalah seri PIXMA TS307. Ini adalah printer single function dengan fitur nirkabel yang dapat difungsikan sebagai perangkat memindai, menyalin, sekaligus bisa mencetak foto kreatif.

Kemudian Canon PIXMA Ink Efficient G-series hadir dalam 4 tipe yakni, G1010, G2010, G3010 dan G4010.

“G-series hadir dengan teknologi dan fitur terbaru, serta andal untuk kebutuhan cetak dengan produktivitas tinggi,” ungkap Monica saat acara konferensi pers di Kendari, Kamis (15/2/2018).

Ia menambahkan dimana keempat printer G-series ini selain untuk kebutuhan cetak dokumen, juga mampu menghasilkan kualitas cetak foto yang mengagumkan serta tanpa tepi (borderless). G-series juga memiliki desain yang ramping karena tangki tinta sudah terintegrasi di dalam bodi printer.

Isi ulang G- series juga mudah karena botol tinta didesain sedemikian rupa sehingga mudah untuk menuangkan tinta ke dalam tangki printer, serta mencegah tinta tumpah.

“Semua seri ini juga beberapa sudah dilengkapi dengan wifi untuk mempermudah proses mecetak dokumen,” tukasnya.

Untuk harga PIXMA Ink Efficient bervariatif, tipe G1010 Rp1,85 juta,
PIXMA Ink Efficient G2010 Rp2,27 juta,
PIXMA Ink Efficient G3010 Rp2,99 juta dan PIXMA Ink Efficient G4010 Rp4,01 juta.

Sementara harga seri TS, PIXMA TS307 Rp687 ribu, PIXMA TS8170 Rp3,85 juta, PIXMA TS5170 Rp1,91 juta, PIXMA TS9170 Rp4,32 juta, PIXMA TR8570 Rp3,41 juta dan TS207 sekitar 500 ribuan.

“Kami berharap produk ini dapat menjawab kebutuhan masyarakat dan memberikan manfaat yang lebih,” imbuhnya. (B)

 


Reporter : Ilham Surahmin
Editor : Abdul Saban

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini