28 C
Kendari
Sabtu, 31 Januari 2026
iklan zonasultra
Beranda Daerah Konawe Utara Konut Diprediksi Bakal Diguyur Hujan Hingga Tiga Hari ke Depan

Konut Diprediksi Bakal Diguyur Hujan Hingga Tiga Hari ke Depan

86
Ilustrasi hujan
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM, WANGGUDU – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Konawe Utara, Sulawesi Tenggara (Sultra) memperkirakan jika wilayah tersebut bakal terus diguyur hujan lebat dan sedang hingga tiga hari ke depan.

“Potensi untuk tiga hari ke depan Konut diperkirakan masih hujan sedang sampai lebat,” kata Kepala Bidang Kedaruratan BPBD Konut Djasmiddin melalui pesan WhatsApp, Senin (14/5/2018).

BACA JUGA :  Semarakkan Tahun Baru Islam, Masyarakat Konut Gelar Pawai Obor

Prakiraan tersebut merupakan hasil konsultasi BPBD Konut ke Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Sultra.

Dari data historis BMKG, tambah Djasmiddin diharapkan masyarakat untuk tetap waspada, mengingat antara bulan Mei hingga Juli wilayah pesisir timur Sultra termasuk Konawe Utara kebanyakan terjadi hujan ekstrim.

BACA JUGA :  Jumat Barokah, Pemda Konut Salurkan Bantuan pada Masyarakat Kepulauan

“Seperti tahun lalu kejadian banjir terjadi antara bulan itu, ini merupakan karakteristik dinamika di atmosfer untuk bulan Mei sampai Juli pada saat awal angin timuran. Maka dengan adanya prakiraan BMKG ini, kita harap masyarakat sekitar sungai untuk tetap waspada dan hati-hati,” ujarnya. (B)

 


Reporter: Murtaidin
Editor: Jumriati