ZONASULTRA.COM,KENDARI– Calon Gubernur Sultra Rusda Mahmud menegaskan operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan KPK terhadap Bupati non aktif Buton Selatan Agus Feisal Hidayat tidak ada kaitanya dengan pemilihan Gubernur Sultra yang akan dihelat 27 Juni 2018.
Rusda Mahmud menyatakan OTT Agus Feisal tidak ada kaitannya dengan pilgub. Apalagi berkaitan dengan pendanaan kampanye paslon nomor tiga itu.
(Berita Terkait : Ini Kronologi OTT Bupati Busel, Ada Sandi Kori Dua Retong)
“Saya tidak tahu itu. Ini kita sudah ada pembagian wilayah. Pak Sjafei di kepulauan, dan saya disini,” kata Rusda Mahmud yang dijumpai usai melakukan buka puasa bersama relawan dan simpatisannya di salah satu kedai kopi di bilangan Korumba Kota Kendari, Kamis (7/6/2018).
Rusda berkeyakinan jika OTT di Busel yang menyeret anak kandung dari pasangannya tidak akan berpengaruh terhadap dukungan masyarakat Sultra terhadapnya.
“Tidak ada pengaruhnya karena dia bukan calon. Kalau Pak Sjafei yang tersandung, itu bisa saja berpengaruh,” terang Rusda. (B)
Reporter: Lukman Budianto
Editor: Tahir ose