Turunkan 2/3 Kekuatan, Polda Sultra Mulai Pergeseran Pasukan ke TPS

Turunkan 2/3 Kekuatan, Polda Sultra Mulai Pergeseran Pasukan ke TPS
APEL PASUKAN- Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar aple pergeseran pasukan bantuan kendali operasi (BKO) untuk pengamanan (PAM) tempat pemungutan suara (TPS) di Mako Polda, Sabtu (22/6/2018). (Muhamad Taslim Dalma/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) mulai melakukan pergeseran pasukan bantuan kendali operasi (BKO) untuk pengamanan (PAM) tempat pemungutan suara (TPS) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018.

Pergeseran itu ditandai dengan apel pasukan di Mako Polda Sultra yang dihadiri personil BKO, Sabtu (22/6/2018). Jumlah personil yang di-BKO-kan adalah 2/3 kekuatan Polda Sultra yakni kurang lebih 3 ribu personel dari 6 ribu lebih personel Polda Sultra.

Kapolda Sultra Brigjen Pol Iriyanto mengatakan personel polisi sudah disetting ke TPS-TPS di berbagai lokasi. Personel-personel dari Polda akan merapat ke polres-polres lalu personil polres masuk ke TPS-TPS.

“Karena tenaga-tenaga dari polres itulah yang sangat memahami situasi kondisi TPS-TPS tersebut. Mereka juga pasti memahami kearifan lokal atau adat istiadat setempat, sehingga bila terjadi sesuatu, mereka tidak canggung,” ujar Iriyanto usai memimpin apel.

Iriyanto berpesan agar personel polisi dapat melakukan pengamanan terhadap seluruh rangkaian proses pemungutan suara hingga perhitungan suara. Setiap fenomena gangguan keamanan dan ketertiban diharapkan dapat diantisipasi dengan baik.

Masyarakat disilakan untuk memilih calon-calon pemimpinnya pada 27 Juni 2018 yakni Pemilihan Gubernur Sultra, Pemilihan Bupati Konawe, Pemilihan Bupati Kolaka, dan Pemilihan Wali Kota Baubau. Kata Iriyanto, siapapun yang terpilih maka harus didukung dengan prinsip siap kalah siap menang.

Iriyanto mengaku telah mengeluarkan imbauan agar tidak ada pengerahan massa maupun pawai-pawai pada hari pemungutan suara dan setelahnya. Agar situasi tetap kondusif, yang menang diharapkan tidak terlalu beruforia dan yang kalah agar bisa menerima dengan baik. (B)

 


Reporter: Muhamad Taslim Dalma
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini