Ali Mazi-Lukman Juga Unggul di Dua TPS di Desa Ambololi Konsel

Ali Mazi-Lukman Juga Unggul di Dua TPS di Desa Ambololi Konsel
PERHITUNGAN SUARA - Proses pemungutan suara (TPS) di Desa Ambololi, Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) pada putaran Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sultra tahun 2018, Rabu (27/6/2018). (Erik Ari Prabowo/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, ANDO)LO – Pasangan Ali Mazi-Lukman Abunawas (AMAN) unggul di dua tempat pemungutan suara (TPS) di Desa Ambololi, Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) pada putaran Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sultra tahun 2018, Rabu (27/6/2018).

Di TPS I, pasangan AMAN berhasil meraih 102 suara, unggul 29 suara dari Asrun-Hugua yang berhasil meraih 73 suara, dan Rusda Mahmud-Sjafei Kahar hanya 25 suara.

Sementara di TPS II wilayah itu, AMAN kembali memperoleh 104 suara, disusul Asrun-Hugua 41 suara dan pasangan nomor urut tiga 28 suara.

(Baca Juga : AMAN Unggul 118 Suara di TPS Wakilnya)

Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Ambololi Jelita Putri mengatakan untuk total suara tidak sah di wilayah itu ada sebanyak 11 suara.

“Sejauh ini jumlah suara tidak sah dan yang sah total ada 385 surat suara, yang tidak sah ada 11 surat suara, jadi yang sah total ada 374 suara. Ini gabungan dari dua TPS di sini,” jelas Putri di lokasi TPS. (B)

 


Reporter : Erik Ari Prabowo
Editor : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini