PBB Wakatobi Segera Kukuhkan Struktur Kepengurusan

Wakil Bupati Wakatobi Ilmiati Daud
Ilmiati Daud

ZONASULTRA.COM, WANGI-WANGI – Dalam waktu dekat Partai Bulan Bintang (PBB) Kabupaten Wakatobi akan mengukuhkan sekira 60 orang anggota kepengurusannya.

Hal itu dikatakan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai PBB kabupaten Wakatobi, Ilmiati Daud yang juga adalah wakil bupati di daerah itu, saat disambangi di kediamannya, di Kecamatan Wangiwangi, Jumat, (29/6/2018).

“Sekitar 60 orang pengurus inti yang akan dikukuhkan, dan rencananya akan dipusatkan di Pulau Kaledupa, dan kalau berhalangan, akan kita laksanakan di Pulau Wangiwangi,” katanya.

Ia menjelaskan, baru-baru ini telah mengadakan rapat dan halal bihalal bersama fungsionaris PBB kabupaten Wakatobi sekaligus membahas perwakilan daerah pemilihan (Dapil) disejumlah pulau di Wakatobi.

“Yang jelas sekarang setiap Dapil sudah ada perwakilan, hanya pulau Binongko saja yang belum tuntas. Tapi dalam waktu dekat mungkin akan segera terisi, karena kita juga belum buka pendaftaran. Kita akan ada rapat nanti dengan DPW di Kendari. Pulang dari sana saya akan mulai membuka pendaftaran dan mudah-mudahan di setiap Dapil ada daftar calon,” ujarnya.

Pengukuhan kepengurusan partai PBB kabupaten Wakatobi diagendakan setelah tahapan pemilihan Gubernur (Pilgub).

Setelah pengukuhan nanti, kata dia, akan ada kerja-kerja partai yang lebih optimal lagi. Ia juga akan mengukuhkan Pimpinan Anak Cabang (PAC) di Wakatobi II dan di Wakatobi Induk (Pulau Wangiwangi) kemudian akan mulai sosialisasi partai dan mengunjungi ranting-ranting partainya.

“Tentu dengan membentuk simpul-simpul, itu kerja berat, tapi di situlah tantangan dan seninya. Saya tidak mungkin lagi mundur ke belakang, tentunya harus maju ke depan. Inilah keputusan seperti apa sikap politik saya. Ya semuanya harus dihadapi dengan jiwa besar, dengan hati yang kuat, kemudian dengan tekad dan semangat. Karena tidak ada hasil yang menghianati usaha,” katanya. (C)

 


Reporter : Nova Ely Surya
Editor : Rustam

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini