ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pemerintah Kota Kendari mengadakan 6 unit sampan di APBD 2018 untuk membersihkan sampah-sampah yang berada di Teluk Kendari. Pemkot menganggarkan dana sebesar Rp90 juta.
Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kota Kendari M Nur Rasak mengatakan, saat ini volume sampah di Teluk Kendari meningkat hingga mencapai 60-70 persen. Sampah ini berasal dari anak-anak kali yang mengalir langsung ke Teluk Kendari.
Untuk mengurangi volume sampah tersebut, DLHK mengadakan sampan atau perahu yang terbuat dari viber untuk membersihkan sampah-sampah di Teluk Kendari.
“Untuk pengadaan sampan ini kami anggaran Rp15 juta. Jadi total anggaran pengadaan sampan ini berkisar Rp90 juta,” kata M Nur Rasak pada zonasultra.id, Minggu (29/7/2018).
(Baca Juga : Kagum dan Prihatin, Pj Gubernur Sultra Ajak Masyarakat Jaga Kebersihan Teluk Kendari)
Pengadaan sampan pengangkut sampah ini dikarenakan belum maksimalnya penanganan sampah yang dilakukan DLHK Kota Kendari. Pengoperasian sampan pengangkut sampah ini sendiri akan dimulai awal Agustus 2018 nanti.
“Teluk Kendari ini merupakan salah satu aset daerah yang mesti dipelihara. Jadi kami dari Pemerintah Kota Kendari meminta kesadaran masyarakat untuk menjaga kebersihan dan tidak membuang sampah di kali yang bermuara di Teluk Kendari,” ujarnya. (B)
Reporter : M Rasman Saputra
Editor : Jumriati