ZONASULTRA.COM, MAKASSAR– Anggota DPR RI asal Sulsel Akbar Faisal hadiri HUT ke 69 Harian Pedoman Rakyat , Selasa 1 Maret di rumah H. Nurdin Mangkana Jl Tamalate 4 Makassar.
Kehadiran anggota Komisi VI DPR RI di acara itu untuk mengenang masa ketika sempat beberapa waktu sekitar tahun 1990-an jadi wartawan pada koran Pedoman Rakyat yang lahir 1 Marer 1947 ini.
Pada sambutan singkat dia mengakui kiprah dan jejak langkahnya jadi politisi dan masuk gedung Senayan tidak terlepas dari perjumpaan dan pernah jadi bagian dari wartawan harian tertua di Sulsel ini pada masanya.
Berjumpa dengan senior dan teman dimasa lalu sangat menyenangkan dan sekaligus mengenang masa-masa memulai belajar menulis kata magister komunikasi PPs-UI Jakarta ini.
Akbar kesempatan itu menantang alumi Pedoman Rakyat untuk membuat portal berita pedomanrakyat dan siap bantu proses kehadiran portal berita itu.
Nurdin Mangkana selaku tuan rumah pertemuan adalah mantan pemimpin redaksi Pedoman Rakyat dalam sambutan singkat mengemukakan koran ini adalah surat kabar pejuang yang banyak melahirkan pejuang termasuk di antaranya Akbar Faisal
Catatan menunjukkan Pedoman Rakyat banyak melahirkan politisi dan anggota dewan termasuk di antaranya; Yacobus Camarlow mantan legislator DPR RI dari PDIP. Luthfi Kadir, Lakama Wiyaka DPRD Sulsel dari Golkar, tandas Nurdin juga mantan anggota DPRD Kota Makassar dan Provinsi Sulsel.
Koordonator HUT 69 Pedoman Rakyat, Muhammad Arafah SH MH melaporkan rutin tiap tahun wartawan dan karyawan mengenang hari lahir sejak koran ini tutup 2006 ungkap magister hukum PPs-UMI Makassar ini.
Nampak hadir dalam silaturrahim di antaranya, wartawan senior Yasmin Tendang, Leonardus Leleng, Ardi Basir, James Wehantow, Khaeril, Insan Ikhlas Jalil, Manaf, Moh Yahya Mustafa, Asnawin, Rusdi Sudding, Rusli dan para karyawan, tegas redaktur harian Ujungpandang Ekspres ini.
CITIZEN REPOTER : Yahya Mustafa