ZONASULTRA.COM, WANGI-WANGI – Sekitar 50 orang lebih umat muslim jamaah Lembaga Studi Islam (LSI) di pulau Wangiwangi, Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (21/8/2018) mulai melaksanakan Shalat Idul Adha 1439 Hijriah.
Shalat Idul Adha tersebut berlangsung di pelataran Pelabuhan Pangulubelo Mandati, Kecamatan Wangiwangi Selatan, Kabupaten Wakatobi.
Salah satu anggota LSI Wakatobi, La Sania mengungkapkan alasan pihaknya menyelenggarakan Idul Adha pada hari ini karena pemahaman semata.
“Ini semata dilandasi oleh sebuah pemahaman yang jelas mengenai pelaksanaan Idul Adha,”katanya dikonfirmasi via WhatsApp. Selasa, (21/8/2018).
Meskipun para ulama berbeda pendapat mengenai waktu, kata dia, pelaksanaan Idul Adha maupun puasa arafah, namun jumhur (mayoritas) ulama menyatakan bahwa penentuan waktu tersebut wajib mengikuti penetapan waktu dari wali (penguasa) Mekkah.
“Jadi Intinya kami mengikuti pendapat jumhur ulama. Juga ada memang hadis yang menyerahkan penentuan waktu-waktu pelaksanaan prosesi ibadah haji kepada wali Mekkah, intinya begitu,”tukasnya. (B)
Reporter : Nova Ely Surya
Editor : Kiki