ZONASULTRA.COM, WANGGUDU – Sebanyak 271 rumah di delapan desa pada dua kecamatan di Kabupaten Utara, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) tahun 2018 ini mendapatkan Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) dari pemerintah pusat. Penyerahan bantuan tersebut dilaksanakan di aula pertemuan Desa Wawolesea, Kamis (23/8/2018) yang dihadiri oleh Bupati Ruksamin.
Bupati Ruksamin mengatakan, 271 unit rumah warga yang mendapatkan BSPS tersebar pada empat desa di Kecamatan Lasolo dan empat desa di Kecamatan Wawolesea dengan nilai bantuan per rumah sebesar Rp15 juta.
“Kemarin yang kami usulkan itu 5 ribuan, tapi yang terealisasi 271 unit. Kabupaten hanya mengusulkan, pemprov yang memferivikasi dan yang menetapkan jumlahnya adalah pemerintah pusat,” katanya.
Selaku pemerintah daerah, Mantan Ketua DPRD Konut ini memerintahkan kepala dinas perumahan rakyat agar pada tahun 2019 menyiapkan bantuan perumahan untuk rakyat Konawe Utara sebanyak 1.000 unit.
“Saya minta kadis perumahan rakyat pada APBD 2019 untuk memasukan program perumahan sebanyak 1.000 unit. Ini kita lakukan untuk masyarakat kita,” ujarnya.
Untuk diketahui delapan desa yang mendapatkan bantuan BSPS terdiri dari di Kecamatan Lasolo, Desa Lalowaru 30 unit, Watukila 22, Matapila 35, Lametono 28 unit. Sementara untuk Kecamatan Wawolesea terdiri dari Desa Kampoh Bunga 52 unit, Toreo 36, Kampoh Cina 38 dan Desa Wawolesea 30 unit.(B)
Reporter : Murtaidin
Editor : Kiki