Tingkatkan PAD, Pemda Konut Imbau OPD Gali Potensi Daerah

Tingkatkan PAD, Pemda Konut Imbau OPD Gali Potensi Daerah
SEMINAR - Asisten lll Konu, La Ondjo, Kadis DPMPTSP Konut, Tasman Tabara saat menggelar seminar akhir penyusunan database potensi daerah Konut, bertempat di aula pertemuan Hotel Oheo, Kamis (12/12/2018).(Jefri/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, WANGGUDU – Pemerintah Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) mengimbau Organisasi Perangkat Daerah (OPD) mampu menggali potensi sumber daya alam (SDA) di wilayah itu guna pencapaian peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Hal itu diungkapkan Bupati Konut Ruksamin, melalui Asisten lll Konut La Ondjo saat membuka kegiatan Seminar Akhir Penyususan Database Potensi Daerah 2018, yang diselenggarakan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTS) Konut, di aula Hotel Oheo, Kamis (12/12/018).

La Ondjo mengatakan, penyusuan database daerah merupakan langkah untuk mengkaji, membahas dan menyusun database potensi daerah apa saja yang masuk dan dapat menghasilkan PAD, seperti sektor perikanan dan kelautan, pertanian, pariwisata, perkebunan, perizinan, yang ke depannya mampu memberikan pendapatan bagi perkembangan daerah.

Mantan Kadis Disperindag Konut ini berharap dengan terselenggaranya kegiatan tersebut seluruh OPD dapat bekerjasama dengan baik, kompak, dan menyajikan data-data yang akurat serta valid terkait potensi yang dapat dikelola, bukan hanya sekedar menggugurkan kewajiban.

“APBD kita terbatas, kalau hanya berharap APBD untuk perkembangan pembangunan daerah itu butuh waktu yang lama, perlu adanya pemasukan daerah dari sektor lain sebagai penunjang. Sehingga, melalui kegiatan database ini dengan melibatkan seluruh instansi terkait, diharapkan dapat mewujudkan kemajuan potensi daerah yang dimiliki demi peningkatan PAD dan kemajuan daerah,” ujarnya.

Kepala DPMPTSP Konut Tasman Tabara mengatakan, selain untuk peningkatan PAD, kegiatan ini juga untuk mendatangkan investor, baik dari dalam maupun luar daerah sebagai wujud peningkatan potensi SDA yang ada di wilayah itu.

Dijelaskan, Konut memiliki potensi SDA yang begitu melimpah mulai dari pariwisata, perikanan dan kelautan, pertanian, perkebunan, dan pertambangan. Kekayaan alam yang dimiliki itu sangat menjanjikan untuk kemajuaan pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat jika terkelola dengan baik.

Untuk memaksimalkan hal ini, pihaknya melibatkan langsung instansi terkait seperti dinas pariwisata, perikanan dan kelautan, pertanian, ketahanan pangan, perkebunan, kominfo, bapedda, dan dispenda. Kegiatan tersebut merupakan program perdana Pemda Konut melalui DPMTSP.

Untuk hasil yang matang, DPMTSP bersama instansi terkait melaksanakan seminar mulai dari tahap awal hingga akhir penyusunan database potensi daerah, sebagai bahan dasar pengumpulan data potensi alam yang dimiliki agar penyajiaanya betul-betul-betul akurat sesuai fakta tanpa rekayasa.

“Database potensi daerah menjadi acuan para pihak-pihak investor untuk berinvestasi. Dengan data yang akurat dan jelas kita sajikan, mereka (investor) tidak akan ragu menanamkan sahamnya di sini (Konut). Seminar yang kami jalankan untuk mempermantap program agar pelaksanaanya baik sesuai harapan. Yah, tentu saja kalau sudah berjalan baik akan berimbas pada peningkatan PAD, peluang usaha dan lapangan kerja,” tambahnya. (b)

 


Reporter: Jefri Ipnu
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini