Puluhan Ribu Logistik Pemilu Belum Masuk ke Sultra

Ketua KPU Sultra La Ode Abdul Natsir
La Ode Abdul Natsir

ZONASULTRA.COM,KENDARI– Tahapan pemilihan umum (pemilu) tahun 2019 telah memasuki tahapan pendistribusian logistik. Untuk Sulawesi Tenggara (Sultra), masih ada puluan ribu logistik yang belum tersalurkan dengan rincian kotak suara masih kurang 226, bilik suara 219, segel 73.094, tinta 52, dan hologram belum ada yang masuk sama sekali.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sultra La Ode Abdul Natsir mengatakan, proses pendistribusian logistik memang dsalurkan secara bertahap oleh KPU RI. “Seperti hologram kan sekarang masih dalam proses cetak. Nah setelah jadi, barulah didistribusikan,” kata Abdul Natsir di Wonua Monapa, Kamis (20/12/2018).

Kendati demikian, KPU Sultra tetap akan meminta penambahan logistik untuk pemilu 2019 nanti. Hal ini dikarenakan adanya pembengkakan pemilih usai dilakukan pleno Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan (DPTHP) tahap dua.

“Setelah dilakukan pleno DPTHP-2 kemarin kan ada pembengkakan jumlah pemilih. Nah dari jumlah itu memaksa kita untuk menambah lagi 30 TPS yang secara otomatis harus ada tambahan logistik lagi,” tambah Abdul Natsir.

Mantan Ketua KPU Kota Kendari ini mengatakan telah meminta penambahan logistik terkait dengan membengkaknya pemilih dan penambahan jumlah TPS itu.

“Jadi prinsipnya untuk logistik kita ini, jumlahnya harus tepat, spesifikasi harus sesuai kebutuhan dan juga jenis dan waktu juga harus tepat,” terang Abdul Natsir. (B)

 


Kontributor: Lukman Budianto
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini