Telaga Biru, Wisata Tersembunyi Soropia

TELAGA BIRU- Tampak atas spot wisata Telaga Biru, Desa Telaga Biru Kecamatan Soropia Kabupaten Konawe. Wisata ini memiliki banyak spot alam lainnya yang dapat dijadikan sebagai pilihan untuk berlibur di akhir pekan, Rabu (19/12/2018). BAGUS SANJAYA FOR ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM,KENDARI – Telaga Biru bisa menjadi alternatit destinasi wisata bagi Anda yang ingin menghabiskan musim liburan, tanpa harus pergi jauh ke luar kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Telaga ini terdapat di desa Telaga Biru, Kecamatan Soropia, Kabupaten Konawe. Jaraknya dari kota Kendari, ibu kota provinsi Sultra sekitar 30 km. Letaknya tepat di sebelah kanan, antara Polsek Soropia dan Kantor PLN Rayon Soropia. Jaraknya dari jalan poros Soropia-Batu Gong hanya 520 meter.

Telaga Biru soropiaKepala Desa Telaga Biru, Indarwati mengatakan lokasi wisata Telaga Biru dapat ditempuh menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat. Walau belum teraspal, namun jalur jalan menuju telaga ini sudah bisa dilalui.

Kedepan pemerintah desa setempat merencanakan pembangunan fasilitas pariwisata, seperti gazebo dan titian jalan untuk memudahkan pengunjung mengakses Telaga Biru.

Menurutnya, pengembangan Telaga Biru menjadi destinasi pariwisata bisa menjadi sumber pendapatan desa yang dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).

Destinasi wisata ini memiliki 16 titik telaga lain yang terdiri dari dua telaga besar dan sisanya berukuran kecil dan tersebar dalam kawasan itu. Ada juga gua yang di dalamnya tedapat telaga

Telaga Biru soropia

“Dulunya mahasiswa pencinta alam sudah sering masuk untuk panjat tebing juga. Saat itu belum ada akses jalan,”” Indarwati kepada awak ZONASULTRA.COM, Rabu (19/12/2018).

Tak hanya itu, eksotis telaga ini semakin mengagumkan dengan hadirnya kawanan monyet di sekitar areal wisata. Sementara dalam telaga, sering juga dijumpai ikan dan penyu.

“Konon ikan itu tidak dapat dipancing maupun dipukat,” jelasnya.

Saking alaminya, telaga ini dipenuhi dedaunan pohon dan batang pohon tumbang. Suasana hening dan suara jangkrik serta kicauan burung memberikan suasana alami wisata Telaga Biru ini.

Nah, bagi Anda yang sedang mencari referensi destinasi wisata di sekitar Kota Kendari, tidak ada salahnya mengunjungi Telaga Biru di kecamatan Soropia ini. Di sini juga banyak tersedia spot pemotretan bagi pecinta fotografi. (C)

 


Reporter: Ilham Surahmin
Editor: Abdul Saban

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini