ZONASULTRA.COM, WANGGUDU – Menyambut datangnya tahun baru 2019 Pemerintah Daerah (Pemda), Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) akan menggelar berbagai macam kegiatan, mulai tutup tahun sampai pelaksanaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 12 daerah Bumi Oheo itu.
Untuk mengoptimal kegiatan itu, pihak Pemda melalui Sekertaris Daerah (Sekda) Konut, Marthaya, mengeluarkan rangkaian jadwal dan kegiatan dalam menyambut acara tahunan tersebut melalui surat pemberitahuan resmi bernomor, 005/3.531.
“Tentunya kami berharap partisipasi, dukungan dan doa dari semua pihak, agar kegiatannya berjalan lancar, sukses hingga akhir pelaksanaanya. Dan yang terpenting kita semua dalam perlindungan yang maha kuasa, juga di tahun 2019 kinerja kita, semangat kita lebih baik lagi,”kata Marthaya, Rabu (26/12/2018).
Berikut skedul pelaksanaanya. Pada 21 Desember, pukul 07.30 wita Upacara Hari Ibu bertempat di halaman Kantor Bupati Konut, 26 Desember, pukul 14.00 wita pembukaan kegiatan olah raga dan seni dalam memperingati HUT Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) di lapangan sepak bola Molawe, 27 desember, pukul 09.00 wita lomba pergaan busana kebaya nasional Kepala Organisas Perangkat Daerah (OPD) dan camat, di Aula Kecamatan Molawe.
Lanjut, 28 Desember, pukul 09.00 wita pencanangan, penanaman sejuta pohon, di seputaran kompleks perkantoran Bupati Konut, 31 Desember, pukul 09.00 wita rapat kerja lembaga adat tolaki se-Konut, pukul 13.30 wita dilanjutkan pengukukhan pengurus lembaga adat suku-suku yang berada di Konut, tempat pelaksanaan aula Kantor Camat Molawe.
Selanjutnya, 31 Desember, pukul 19.00 wita dilakukan dzikir akbar di panggung tanjung taipa Desa Taipa, pukul 22.00 wita acara tutup tahun 2018 dan menyambut tahun baru 2019, 1 Januari 2019, senam masal bertempat tanjung taipa Desa Taipa, 2 Januari, upacara HUT Konut dan Kirab Budaya, lapangan sepak bola Kelurahan Molawe. (b)