Bupati Beri Beasiswa Prestasi kepada 736 Siswa di Mubar

Bupati Beri Beasiswa Prestasi kepada 736 Siswa di Mubar
BEASISWA BERPRESTASI - Bupati Mubar La Ode M Rajiun Tumada saat memberikan langsung beasiswa baik akademik maupun non akademik kepada siswa siswi berprestasi, yang dilaksanakan di Kantor Dinas Pendidikan, Desa Wakoila, Kecamatan Sawerigadi, Minggu (30/12/2018). (Kasman/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, LAWORO – Bupati Muna Barat (Mubar), Sulawesi Tenggara (Sultra), La Ode M Rajiun Tumada memberikan beasiswa kepada 736 siswa Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Beasiswa itu diperuntukan bagi mereka yang berprestasi.

Menurut Rajiun pemberian beasiswa merupakan bentuk komitmen pemerintahanya untuk memajukan dunia pendidikan di Mubar. Sejumlah hal kata Rajiun dilakukan antara lain akan memberikan beasiswa non akademik dan akademik kepada siswa dan siswi yang berprestasi. Selain itu juga, memberikan baju seragam sekolah gratis dan memberikan honor insentif kepada guru honorer.

“Hari ini sesuai cita-cita dan komitmen kita memberikan beasiswa prestasi sebanyak 736 siswa dan memberikan buku tabungan kepada 612 guru honorer,” kata Rajiun saat memberikan sambutan di HUT PGRI dan dirangkaikan dengan peresmian Kantor Dinas Pendidikan Mubar, Minggu (30/12/2018).

Lebih lanjut, kata mantan Kasatpol PP Sultra, bahwa pemberian beasiswa prestasi kepada siswa, honor insentif guru honorer akan terus berjalan selama masa kepemimpinannya. Lanjut dia, di tahun ini apa yang menjadi janji dan komitmennya sudah dipenuhinya.

“Insyaallah tahun depan juga kita akan berikan juga baju seragam gratis di tingkat PAUD se-Kabupaten Mubar. Semua ini kita lakukan untuk meringankan beban para orang tua siswa,” tuturnya.

Kepala Diknas Mubar, Ramadan menjelaskan berdasarkan komitmen Bupati Mubar La Ode M Rajiun Tumada dan wakilnya Achmad Lamani memberikan beasiswa prestasi kepada siswa baik itu non akademik dan akademik tingkat SD dan SMP. Lanjut dia, sebanyak 736 siswa dari jumlah sekolah yakni tingkat SD sebanyak 96 sekolah dan SMP sebanyak 36 sekolah.

“ Pemberian beasiswa dibagi dalam dua kategori yakni akademik dan non akademik. Untuk beasiswa juara umum kelas diberikan sebanyak Rp 555 ribu persiswa, kemudian beasiswa non akademik seperti memdapat prestasi di O2SN, GSI, dan FLS2N itu diberikan untuk juara satu sebesar Rp 600 ribu, juara dua Rp 500 ribu dan juara tiga yakni Rp 400 ribu.

“Untuk total anggaran yang kita siapkan sebanyak Rp 400 juta dan bersumber dari APBD tahun 2018,” ucapnya. (B)

 


Kontributor : Kasman
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini