Lantik Sulkarnain, Ali Mazi-Lukman Abunawas Tampil Mesra

Lantik Sulkarnain, Ali Mazi-Lukman Abunawas Tampil Mesra
TAMPIL MESRA - Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi tampil mesra dengan Wakil Gubernur Sultra Lukman Abunawas. Kemesraan keduanya diperlihatkan saat pelantikan Sulkarnain Kadir sebagai Wali Kota Kendari definitif di aula Bahteramas Kantor Gubernur Sultra, Selasa (22/1/2019). (Foto: Ewit/Diskominfo Sultra For ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi tampil mesra dengan Wakil Gubernur Sultra Lukman Abunawas. Kemesraan keduanya diperlihatkan saat pelantikan Sulkarnain Kadir sebagai Wali Kota Kendari definitif di aula Bahteramas Kantor Gubernur Sultra, Selasa (22/1/2019).

Dari pantauan awak zonasultra.id, Lukman Abunawas yang tiba lebih dulu di ruang pelantikan langsung menghampiri Ali Mazi yang baru masuk ke dalam aula bersamaan dengan Sulkarnain Kadir.

Pasangan dengan akronim Aman itu pun langsung bersalaman dilanjutkan dengan berpelukan mesra.

Lantik Sulkarnain, Ali Mazi-Lukman Abunawas Tampil Mesra

Seluruh tamu undangan pun berseru senang melihat kedua pemimpin daerah tersebut tampil mesra.

BACA JUGA :  Cegah Penyakit Hepatitis, 900 Ribu Anak di Sultra Bakal Diimunisasi

(Baca Juga : Dikabarkan Tidak Akur, Lukman Abunawas: AMAN Tetap Harmonis)

“Huuuuu, akhirnya bertemu juga. Berpelukan mesra,” ujar Burhan salah satu tamu undangan.

Sebelumnya, hubungan pasangan gubernur dan wakil gubernur Ali Mazi-Lukman Abunawas sempat dikabarkan renggang akibat persoalan mutasi beberapa waktu lalu.

Untuk diketahui, pelantikan Sulkarnin Kadir sesuai dengan SK Menteri Dalam Negeri (Mendagri) nomor 131.74-84-2019 tentang pengangkatan Sulkarnain Kadir dari Wakil Wali Kota menjadi Wali Kota Kendari.

Gubernur Sultra Ali Mazi berharap, dengan dilantiknya Sulkarnain sebagai Wali Kota Kendari definitif dapat bekerja keras, cerdas dan mampu mewujudkan program-program yang telah dicanangkan.

BACA JUGA :  Gerakan Seniman Masuk Sekolah Galang Dana Untuk Bencana Tsunami Banten dan Lampung

“Saya mengucapkan selamat atas pelantikan saudara Sulkarnain Kadir, kami yakin masyarakat Kota Kendari sangat bergembira dengan adanya pemimpin baru. Buktikan bahwa kepemimpinan saudara mampu membawa kemajuan bagi kota kendari,” ucapnya.

Sebelum dilantik Sulkarnain Kadir sebelumnya menjabat sebagai Wakil Wali Kota Kendari sekaligus Plt Wali Kota Kendari. Sulkarnain Kadir menggantikan Adriatma Dwi Putra (ADP) yang sebelumnya terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). (b)

 


Reporter: Randi Ardiansyah
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini