Lantik Camat Lasolo dan Andowia, Ruksamin: Tak Ada Intervensi Politik

Lantik Camat Lasolo dan Andowia, Ruksamin: Tak Ada Intervensi Politik
PELANTIKAN - Bupati Konut Rusksamin, Wakil Bupati Konut Raup melakukan foto bersama kepada Camat Lasolo dan Andowia yang baru dilantik, Jumat (8/2/2019) bertempat di Aula Anawai Ngguluri. (Jefri/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, WANGGUDU – Bupati Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) Ruksamin melantik Camat Lasolo dan Camat Andowia di aula Anawai Ngguluri, Jumat (8/2/2019). Ruksamin menegaskan tak ada intervensi politik dalam pelantikan tersebut, melainkan sebagai upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Dikatakan Ruksamin, pergantian jabatan dalam tatanan pemerintahan merupakan hal yang biasa guna meningkatkan etos kerja. Tak ada hubungan pelantikan dengan pemilihan calon legislatif, juga presiden yang akan dihelat April 2019 nanti.

Ruksamin juga mengucapkan terima kasih kepada mantan Camat Lasolo dan Andowia atas jasa-jasa yang telah disumbangkan untuk daerah. Dan kepada camat yang baru ia mengimbau agar bekerja dengan lebih baik lagi dan memberikan pelayanan makasimal kepada masyarakat.

“Pelantikan ini tak ada tendensi apa-apa, murni untuk roda pemerintahan,” kata mantan Ketua DPRD Konut ini.

Ditambahkan, camat merupakan perpanjangan tangan program kerja bupati dan wakil bupati di tingkat kelurahan dan desa. Olehnya itu, komunikasi dan koordinasi senantiasa harus terus dibangun.

“Saya juga minta Taman Pengajian Quran (TPQ) di desa-desa diaktifkan, para camat koordinasikan semua ke pihak terkait. Juga koordinasikan untuk pendataan kartu BPJS bagi warga yang belum dapat, pagar halaman di tiap desa agar bisa terpasang, pendataan untuk sertifikat, cek identitas warganya untuk pembuatan KTP, akta kelahiran dan kartu keluarga,” ungkap Ruksamin.

Ruksamin juga menegaskan akan mengganti camat yang tidak bisa bekerja maksimal.

Untuk diketahui, Amrun dilantik menggantikan Sabaruddin sebagai Camat Lasolo dan Hasrat Hasan menggantikan Puslana sebagai Camat Andowia. Pelantikan ini juga dihadiri Wakil Bupati Konut Raup, jajaran OPD Konut, dan unsur pimpinan TNI-Polri wilayah Konut. (b)

 


Reporter: Jefri Ipnu
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini