ZONASULTRA.COM, KOLAKA – Bupati Kolaka, Ahmad Safei mengukuhkan 76 Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI 17 Agustus 2019. Pengukuhan Paskibraka itu dilaksanakan di Pendopo Rumah Jabatan Bupati Kolaka, Kamis (15/8/2019).
Paskibraka ini merupakan pilihan siswa dan siswi dari berbagai SMA/SMK dan sederajat di wilayah Kabupaten Kolaka. Paskibraka tersebut bakal mengibarkan Sang Saka Merah Putih di Alun-alun 19 November, Kolaka pada Sabtu, 17 Agustus 2019.
Safei secara simbolis menyematkan lencana kepada salah satu perwakilan anggota Paskibraka yang bertugas menjadi pemimpin upacara yaitu Muhammad Hasrul Subansyah Jayadin.
“Saya mengukuhkan anak-anakku sekalian sebagai paskibraka. Ikrar yang telah diucapkan semoga bisa ditanamkan dalam jiwa dan lubuk hati anak-anakku sekalian,” kata Safei di hadapan anggota paskibraka.
Baca Juga : Pemkab Kolaka Ajak Masyarakat Waspada Kebakaran Hutan dan Lahan
Sebelum pengukuhan, seluruh anggota paskibraka secara bersamaan mengucapkan ikrar dituntun oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kolaka, Hasbir Jaya Razak.
Saat pembacaan ikrar tersebut, sambil memegang dan mencium bendera merah putih, Muhammad Hasrul Subhansyah Jayadin yang merupakan siswa MAN 1 Kolaka ini mengucapkan ikrar diikuti oleh seluruh anggota paskibraka lainnya.
Safei mengucapkan selamat kepada siswa-siswi terpilih di Kolaka itu. Menurutnya, tidak mudah untuk menjadi paskibraka karena siswa-siswi ini harus mengikuti seleksi dan pelatihan yang cukup lama dan berat.
Untuk itu, ia meminta agar Paskibraka Kolaka melaksanakan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya. Sebab, hal tersebut bisa menjadi bukti penghargaan dan rasa hormat kepada para pahlawan yang telah berjuang meraih kemerdekaan.
Baca Juga : Pembentukan Tim Paskibraka Konut Telan Anggaran Rp848 Juta
“Anak-anakku sekalian harus menjalankan tugas tersebut dengan sebaik-baiknya pada saat pengibaran dan penurunan bendera,” tambahnya.
Hadir dalam pengukuhan paskibraka ini, di antaranya Wakil Bupati Kolaka Muhammad Jayadin, Asisten I Setda Kolaka Muhammad Bakri, Asisten II Setda Kolaka Kasim Madaria, dan Asisten III Setda Kolaka Andi Zulkarnain serta Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kolaka.
Kemudian, turut hadir Ketua DPRD Kolaka Parmin Dasir, Wakil Ketua II DPRD Kolaka Syakhruddin, serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kolaka. Hadir juga Istri Bupati Kolaka Herti Safei, Istri Wakil Bupati Kolaka Ende Jayadin, dan Kabag Kesra Setda Kolaka Andi Wahidah serta orang tua dan keluarga para anggota paskibraka. (B)