ZONASULTRA.COM,WANGGUDU-Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) meyalurkan ribuan paket Alat Perlindungan Diri (ADP) kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe Utara (Konut).
Bantuan diserahkan oleh perwakilan paguyuban Marga Tionghoa Sultra, Herry Asiku yang juga menjabat Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi kepada Bupati Konut, Ruksamin di kediamaannya, Kamis (23/4/2020).
“Bantuan yang kami berikan tidak seberapa jumlah dan nilainya. Namun, kami berharap ini bisa membantu Pemkab Konut, Kepolisian, TNI dan relawan covid-19 Konut di lapangan dalam melakukan aksi penanganan serta pencegahan melindungi masyarakat dari bahaya virus corona atau covid-19,”kata Herry Asiku.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) l Partai Golkar ini mengungkapkan, APD yang diberikan ini bermacam-macam dan dikemas dalam bentuk paket antara lain, hazmat Lvl 2 sebanyak 100 pcs, sarung tangan sebanyak 5 box, masker KN95 berjumlah 100 pcs, dan masker medis berjumlah 5 box.
Bupati Konut, Ruksamin memberikan apresiasinya atas dukungan dan perhatian terhadap daerah dan masyarakatnya yang diberikan oleh Paguyuban Sosial Marga Tionghoa.
“Alhamdulillah bantuan dan dukungan dari perbagai pihak terus kami peroleh. Sampai saat ini, kami terus berjuang melawan virus corona. Berbagai upaya aksi penanganan mulai dari kecamatan, kelurahan, desa, kabupaten terus kami lakukan,”ujarnya dengan nada semangat.
Dia menambahkan, APD yang menjadi alat pendukung untuk mencegah pandemi virus corona sangat dibutuhkan untuk diberikan kepada seluruh tim dan masyarakat di Bumi Oheo itu. Di Konut, katanya belum ada kasus warga yang positif terpapar virus corona.
“Virus ini bukan hal sepele, ini sudah banyak memakan korban hingga masuk ke pelosok-pelosok wilayah. Kami berada dilingkaran daerah yang sudah terdampak seperti Morowali, Kendari dan Konaee. Sehingga, hal itu membuat kami semakin meningkatkan penanganan di lapangan,”terangnya.
“Selain membagikan masker, bio sanitiser, dan bio imun kepada masyarakat untuk melindungi dari dari virus corona, kami juga giat menyalurkan bantuan, melakukan penyemprotan dan mengaktifkan gerbang sterilasasi 1 kali 24 jam di tiga titik jalur pusat transportasi antar provinsi dan daerah,” tutupnya. (b)