UHO Perketat Protokol Kesehatan Rapid Test Peserta UTBK

Prof Muhammad Zamrun
Muhammad Zamrun

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Universitas Halu Oleo (UHO) kembali memperketat Rapid Test yang dilakukan di kampus hijau tersebut, sebagai persyaratan bagi peserta yang ingin mengikuti Ujian Tertulis Berbasis Komputer (UTBK) penerimaan mahasiswa baru (Maba)

Rektor UHO Kendari Muhammad Zamrun mengungkapkan, Rapid Test sendiri hanya boleh dilakukan sehari sebelum jadwal tes calon maba tersebut berlangsung atau paling lambat pada pagi hari sebelum tes. Jika ada peserta tes yang datang dan jadwal tesnya masih dua atau tiga hari mendatang, maka ia akan dipulangkan.

“Dia bisa ikut rapid tes kalau besoknya mau tes UTBK atau misalkan siangnya dia tes, paginya boleh rapid tes,” ujarnya ditemui di ruang kerjanya, Senin (6/7/2020).

Orang nomor satu di Kampus Hijau tersebut juga menanggapi soal gambar yang viral di media sosial bahwa peserta tes UTBK yang akan mengikuti rapid tes tidak mengutamakan protokol kesehatan atau saling berkerumun tanpa menjaga jarak pada Sabtu, 4 Juli 2020 lalu di Auditorium HEA Mokodompit.

Zamrun mengakui, dalam surat yang sempat diedarkan terkait rapid tes peserta UTBK, kurang mengantisipasi hal tersebut, sehingga membolehkan peserta yang pada saat itu telah berada di Kota Kendari untuk melakukan Rapid Tes pada Sabtu, 4 Juli lalu.

Namun, melihat kondisi peserta yang berkerumun, maka Rektor memerintahkan staf yang bertugas dibantu tim gugus tugas untuk mengatur para peserta, sehingga tidak lama berselang kondisi kembali normal dan mahasiswa kembali menjaga jarak.

“Jadi bergerombol itu nda sampai sejam. Setelah itu ya sampai saat ini lancar-lancar saja. Tetap mengedepankan protokol kesehatan. Jadi memang awalnya kita suruh datang bebas. Tapi setelah ada di lokasi yang mau tes masih tiga hari kita suruh pulang,” tutupnya.

Untuk diketahui, UTBK yang berlangsung di UHO sudah berlangsung sejak 5 Juli 2020 dan akan berlangsung hingga 13 Juli mendatang, dengan jumlah peserta tes 8.700 orang. (a)

 


Kontributor : Sri Rahayu
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini