ZONASULTRA.COM, LAWORO – Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Muna Barat (Mubar), Sulawesi Tenggara (Sultra) mengatakan, satu lagi warga menjadi pasien positif Covid-19, dan saat ini menjalani isolasi di Rumah Sakit Kota Kendari.
Pasien tersebut seorang laki-laki berinisial M (25) beralamatkan di Jalan HEA Mokodompit. Ia merupakan klaster yang tidak diketahui atau sporadis.
Juru bicara (jubir) Satgas Covid-19 Mubar, H Rahman Saleh, mengatakan berdasarkan hasil pemeriksaan laboratorium Covid-19 di yang dilakukan di laboratoriun RS Bahtermas dengan menggunakan metode swab real-time PCR hasil pemeriksaan pasien berinisial M (25) adalah positif.
“Jadi, hari ini kita (Mubar) kembali ada pasien Covid-19. Pasien ini merupakan klaster sporadis atau tidak diketahui dari mana dia (M) terpapar Covid-19, sedangkan untuk perawatan M akan diisolasi di RSUD Kota Kendari,” kata Rahman Saleh saat dihubungi melalui telepon selulernya, Kamis (9/7/2020).
Ia menjelaskan bahwa M memang warga Mubar. Hanya saja, sudah satu tahun ino dia menetap dan bekerja di Kota Kendari.
Baca Juga :
Kasus Positif Covid-19 di Sultra Terus Meningkat
“M ini sudah satu tahun menetap di Kota Kendari. Artinya, sebelum pandemi Covid-19 dia (M) sudah tinggal dan kerja di sana,” jelasnya.
Rahman menjelaskan bahwa pandemi Covud-19 belum berakhir dan siapapun bisa terpapar, apa lagi di Sultra pasien positif covid-19 tidak diketahui sumber penularannya. Untuk itu, dirinya berharap agar masyarakat Mubar tetap mematuhi protokol kesehatan dalam beraktivitas di luar rumah, tetap menggunakan masker, menjaga jarak, menghindari perkumpulan dalam jumlah besar, rajin cuci tangan dan berprilaku hidup bersih dan sehat.
“Kewaspadaan untuk terpapar tetap kita tingkatkan, karena virus ini tidak mengenal status sosial orang. Untuk itu, saya mengajak seluruh masyarakat Mubar untuk tetap saling mengingatkan, menguatkan dan saling mendoakan agar bisa terbebas dari pademi COVID-19,” ungkapnya. (b)