23.2 C
Kendari
Sabtu, 31 Januari 2026
iklan zonasultra
Beranda Daerah Kendari Wakil Gubernur Sultra Dinyatakan Positif Covid-19

Wakil Gubernur Sultra Dinyatakan Positif Covid-19

5243
Wagub Sultra Jalani Rapid Test di RSUD Bahteramas
RAPID TEST - Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Tenggara (Sultra) Lukman Abunawas menjalani pemeriksaan rapid test atau tes cepat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bahteramas, Kendari, Kamis (23/4/2020) Lalu. (Foto Dokumentasi)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Lukman Abunawas dipastikan terpapar virus corona atau Covid-19 berdasarkan hasil tes polymerase chain reaction (PCR) di Rumah Sakit Bahteramas, Senin (31/8/2020).

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Muhammad Ridwan menjelaskan, Senin sore, Ketua Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sultra itu berinisiatif sendiri melakukan uji swab di rumah sakit plat merah tersebut.

BACA JUGA :  Antisipasi Covid-19, Kapal Ferry Milik ASDP Disemprot Disinfektan

“Ternyata hasil swab dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19. Pak Gubernur (Ali Mazi) memerintahkan saya untuk memasukkan dia (Lukman Abunawas) ke rumah sakit),” ungkap Muhammad Ridwan saat dihubungi melalui telepon, Rabu (2/9/2020).

Menurutnya, saat ini Lukman Abunawas dirawat di ruang Super VIP di Rumah Sakit Bahterama. Kondisi mantan Bupati Konawe itu tanpa gejala dan keluhan apapun.

Diduga Terpapar Corona, Wagub Sultra Diisolasi di VVIP RS Bahteramas

Baca Juga :
Diduga Terpapar Corona, Wagub Sultra Diisolasi di VVIP RS Bahteramas

BACA JUGA :  Sah, Bank Sultra Bangun Gedung 14 Lantai di Lahan Islamic Centre

Pihaknya meminta kepada masyarakat yang pernah berkontak secara langsung dengan Mantan Sekertaris Daerah (Sekda) Sultra itu agar segera memeriksakan diri dan langsung melakukan tes PCR di Rumah Sakit Bahteramas.

“Saya ingin menyampaikan agar seluruh warga masyarakat Sulawesi Tenggara mendoakan beliau, mudah-mudahan dalam lindungan Allah SWT,” tukasnya. (a)

 


Reporter: Fadli Aksar
Editor: Ilham Surahmin