Surunuddin Ingatkan Pentingnya Pilih Pemimpin yang Berpengalaman

Surunuddin Ingatkan Pentingnya Pilih Pemimpin yang Berpengalaman
PENGUKUHAN RELAWAN - Calon bupati dan Wakil Bupati Konawe Selatan (Konsel), Surunuddin Dangga - Rasyid (SUARA) melakukan kampanye pertemuan terbatas, sekaligus mengukuhkan tim relawannya di Kecamatan Wolasi, Rabu (7/10/2020). (Ramadhan Hafid/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, ANDOOLO – Calon bupati dan Wakil Bupati Konawe Selatan (Konsel), Surunuddin Dangga – Rasyid (SUARA) melakukan kampanye pertemuan terbatas, sekaligus mengukuhkan tim relawannya di Kecamatan Wolasi, Rabu (7/10/2020).

Di hadapan relawannya, Surunuddin mengingatkan masyarakat Wolasi, yang telah mempunyai hak pilih, untuk menggunakan hak pilih dengan sebaik-baiknya, dan memilih pemimpin yang berpengalaman.

Calon bupati nomor urut 2 itu juga menyinggung calon lain yang di setiap sosialisasinya selalu membawa jargon anak muda lebih baik dari pada yang tua. Padahal kata dia, justru yang tua lebih pengalaman dari pada yang muda.

“Kita ini kolaborasi antara yang tua dengan yang muda. Kalau calon lain ngomong di luar jangan pilih yang tua, justru saya yang tua itu lebih perpengalaman dibandingkan dengan yang muda dan siap kerja,” ujarnya

Surunuddin mengajak masyarakat agar jangan ragu memilih pasangan SUARA. Jika kembali dipercaya masyarakat, ia berjanji akan membawa Konsel, lebih maju, lebih berjaya, lebih baik dalam bidang infrastruktur dari yang sekarang.

“Saya ingin menggakhiri pengabdian saya dengan baik, untuk itu jika masih di beri amanah kepada rakyat Konsel, saya akan bekerja demi rakyat,” kata Surunuddin.

Sementara itu, juru bicara tim pemenangan SUARA, Samsu mengajak masyarakat agar tidak salah memilih calon pemimpin lima tahun ke depan. Dengan mendukung pemimpin terlihat buktinya, dan kinerjanya.

“Untuk Pilkada 2020 mari kita beri kesempatan kepada pasangan SUARA untuk kembali melanjutkan pembangunan “Desa Maju Konsel Hebat”.

Pada kesempatan itu juga, Samsu menyebut tim yang dikukuhkan di Kecamatan Wolasi pada hari ini merupakan tim yang ke 10. Untuk itu dirinya berpesan kepada tim agar berpolitik dengan santun.

“Saya harap kepada tim yang dikukuhkan ini berpolitiklah dengan bijak, jangan mencaci, sebaiknya saling mengingatkan dengan cara seperti ini kebersmaan akan terus terjaga,” ujar Samsu. (a)

 


Kontributor : Ramadhan Hafid
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini