Rusman Emba : Rekonsiliasi Tak Perlu, Itu Hanya Kepentingan Para Elit

Bupati Muna LM Rusman Emba
LM Rusman Emba

ZONASULTRA.COM, RAHA – Isu rekonsiliasi pasca Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) mulai dihembuskan sejumlah pihak. Namun Bupati Muna LM Rusman Emba menilai, saat ini rekonsiliasi tak perlu dilakukan karena sebenarnya hanya untuk kepentingan para elit.

Sementara kata dia, di kalangan masyarakat hampir tak ada gejolak soal rekonsiliasi. “Kalaupun ada itu hanya kepentingan pribadi,” terang Rusman Emba, Kamis (25/2/2021).

Secara pribadi Rusman menuturkan, tak perlu ada rekonsiliasi karena tak ada desakan dari masyarakat. Dirinya menilai isu rekonsiliasi yang kini disuarakan di publik perlu dipilah dari berbagai aspek.

Namun Bupati Muna dua periode ini, mengajak seluruh lapisan masyarakat agar fokus untuk membangun daerah dengan langkah awal menghilangkan sekat yang ada. Proses demokrasi yang baru saja usai merupakan pilihan yang mesti dihargai, dan diharapkan semua masyarakat jangan lagi membangun sekat.

“Saya harap elit politik di tingkat daerah dan kecamatan untuk mengutamakan kepentingan masyarakat. Jangan membangun sekat antara masyarakat karena itu berbahaya,” timpalnya.

“Masyarakat hanya butuh perhatian, jika keluhannya kita akomodir saya kira itu sudah menyelesaikan masalah,” harapnya.

Sekarang yang jadi fokus kerja kedepan pertumbuhan ekonomi masyarakat bisa terpenuhi. “Fokus kita peningkatan ekonomi kerakyatan yang berdampak bagi masyarakat,” tambahnya. (b)

 


Kontributor : Nasrudin
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini