Bappeda Kolut Gelar Bintek Aplikasi SIPD untuk OPD

258
Bappeda Kolut Gelar Bintek Aplikasi SIPD untuk OPD
Bappeda Kolut menggelar bimbingan teknis (Bintek) sistem informasi pemerintahan daerah (SIPD) ke sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Sabtu (3/4/2021). (RUSMAN/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, LASUSUA – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Kolaka Utara (Kolut), Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar bimbingan teknis (bintek) sistem informasi pemerintahan daerah (SIPD) ke sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) di wilayah tersebut.

Kegiatan itu dibuka langsung Sekretaris Daerah (Sekda) Kolut Taupiq S. dan dihadiri sejumlah kepala OPD, bagian perencanaan, dan bendahara di salah satu hotel di Lasusua, Sabtu (3/4/2021). Kegiatan ini tetap mengedepankan protokol kesehatan Covid-19.

Pelaksana teknis kegiatan Mawardi Hasan mengatakan, bintek tersebut bertujan memberikan pemahaman penggunaan dan penerapan aplikasi SIPD pada bagian perencanaan dan bendahara masing-masing OPD, agar perencanaan dan penganggaran lebih terintegrasi dan tepat sasaran.

BACA JUGA :  Kisah Iswatin, Balita di Konut Melawan Maut Sebelum Meninggal

Kata dia, aplikasi tersebut merupakan pembaharuan dari sistem informasi manajemen daerah (Simda) yang telah diterapkan sebelumnya.

“Aplikasi SIPD ini baru jadi rekan-rekan bagian perencanaan wajib mengetahui agar memudahkan untuk menyusun perencanaan sampai penganggaran nantinya,” kata Mawardi kepada awak zonasultra.id.

Ia menambahkan, aplikasi tersebut memiliki kelebihan di mana saat melakukan penginputan langsung terintegrasi mulai dari usulan masyarakat melalui musyawarah rencana pembangunan daerah (Musrembang) pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) bisa lebih maksimal.

BACA JUGA :  Kolaka Utara Gelar One Day Trail Adventure

Olenya itu ia berharap setiap materi yang disampaikan langsung oleh Direktur Perencanaan Anggaran Daerah Dr. Bahri bisa diserap dengan baik.

“Kita berharap teman-teman perencanaan maupun bendahara menyerap semua materi dengan baik dan bisa langsung mengaplikasikan dalam tugasnya masing-masing,” ujarnya.

Dikatakan, rencananya kegiatan ini bakal digelar dua hari, namun untuk memaksimalkan waktu pihaknya membagi dua ruangan sekaligus dengan materi yang berbeda. Sebab, pesertanya sekitar 70 lebih yang diikuti masing-masing OPD kabupaten sampai kecamatan. (b)

 


Kontributor: Rusman
Editor: Jumriati