Bupati Konawe, Kerry Syaiful Konggoasa kepada zonasultra.id mengaku sangat mendukung pemekaran ketiga wilayah tersebut, mengingat jumlah desa dan kelurahan di wilayah itu cukup banyak. Luasan wilaya
Bupati Konawe, Kerry Syaiful Konggoasa kepada zonasultra.id mengaku sangat mendukung pemekaran ketiga wilayah tersebut, mengingat jumlah desa dan kelurahan di wilayah itu cukup banyak. Luasan wilayah juga memungkinkan untuk berdiri sendiri sebagai sebuah kecamatan baru.
Jumlah penduduknya sudah mencukupi, bahkan kalau mau dihitung jumlah penduduk di masing-masing wilayah yang akan dimekarkan ini melebihi jumlah penduduk yang ada di Kecamatan Routa. Jadi saya kira sudah sangat bisa untuk menjadi satu kecamatan, dan kami sangat mendukung pemekaran tersebut. Sekarang tinggal tergantung dari Komisi I saja, kata Kerry di Unaaha, Minggu (11/4/2015).
Mantan ketua DPRD Konawe itu mengatakan, dalam hal pemekaran suatu wilayah pemerintah hanya sebatas mengusulkan ke DPRD sebagai salah satu sektor penentu layak dan tidaknya pemekaran tersebut. Namun Kerry sangat yakin jika pihak DPRD Konawe bakal menyetujui usulan pemekaran tersebut. Kalaupun ke depan DPRD memiliki pandangan lain, kata Kerry itu lebih ke persyaratan adminstrasi saja.
Sementara itu, Ketua DPRD Konawe Gusli Topan Sabara mengaku menyerahkan sepenuhnya proses pemekaran tersebut kepada Komisi I. Jika Komisi I menyatakan bahwa wilayah tersebut layak untuk berdiri sebagai kecamatan baru, maka berarti semua persyaratan sudah terpenuhi.
Kita tunggu saja dulu hasil pekerjaan Komisi I. Kami belum bisa mengatakan bahwa ketiga wilayah itu layak atau tidak, karena saat ini anggota saya masih mengkaji usulan tersebut, ungkap Gusli.
Jika semua adminstrasi sudah terpenuhi, kata Gusli maka pihaknya akan segera membawa usulan tersebut dalam rapat paripurna dewan. (Restu)