ZONASULTRA.COM, KENDARI – Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Sulawesi Tenggara, Bimo Epyanto Meres bersama Bupati Konawe Utara (Konut) Ruksamin, meresmikan Program Sosial Bank Indonesia (PSBI) Pengembangan Desa Wisata Labengki, Kabupaten Konawe Utara pada Jumat 26 Mei 2021.
Sektor pariwisata tentunya dapat berkontribusi sebagai sumber penerimaan devisa negara. Selain itu juga dapat berperan sebagai momentum pertumbuhan ekonomi masyarakat desa.
Oleh karena itu, BI Sultra, bersama Pemkab Konut menginisiasi pengembangan Desa Wisata Labengki dalam hal ini mendorong penguatan sumber daya manusia (SDM) dan kelembagaan kelompok sadar wisata (pokdarwis) sehingga mendorong jumlah kunjungan wisata lokal maupun mancanegara.
Di samping bantuan teknis, BI Sultra juga menyerahkan secara simbolis bantuan melalui PSBI berupa penunjang sarana dan prasarana sebagai bentuk wujud nyata dedikasi negeri.
Kemudian Kepala Perwakilan BI Provinsi Sultra, bersama Bupati Kolaka Utara (Kolut) Nurahman Umar, menyelenggarakan peresmian PSBI, pengembangan bawang merah di Desa Totallang, Kabupaten Kolaka Utara pada Kamis 27 Mei 2021.
Bawang merah merupakan salah satu komoditas yang sering menjadi penyumbang inflasi di Sultra. Hal ini terjadi karena produksi dalam daerah sangat terbatas.
BI Sultra bersama Pemkab Kolaka Utara telah menginisiasi penandatanganan MoU pada tanggal 19 Desember 2017, untuk pengembangan klaster komoditas bawang merah.
Tentunya melalui kerja sama yang telah terjalin selama ini dapat mendorong percepatan peningkatan produksi, peningkatan kapasitas, SDM petani dan penguatan kelembagaan petani sebagai Lokal Champions. (B)
Penulis: M14
Editor: Muhamad Taslim Dalma