Seminggu Tak Ada Hasil, Pencarian Nelayan Asal Bombana Dihentikan

Seminggu Tak Ada Hasil, Pencarian Nelayan Asal Bombana Dihentikan
Pencarian korban nelayan asal Bombana yang hilang saat mencari ikan dinyatakan ditutup, Senin (28/6/2021). (Foto : Istimewa)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Hingga hari ketujuh pencarian, tim SAR gabungan belum berhasil menemukan nelayan asal Bombana, Supratman (34) yang terjatuh dari longboat di Perairan Teluk Paria, Kecamatan Poleang, Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Kepala Badan Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Kendari Aris Sofingi mengatakan, tim SAR gabungan telah melakukan penyisiran di mana korban hilang. Akan tetapi, hingga hari ini korban belum juga ditemukan.

“Atas dasar itu tim SAR gabungan yang berkoordinasi dengan pihak keluarga, pencarian korban dinyatakan ditutup,” ucap Aris melalui keterangan tertulisnya, Senin (28/6/2021).

Meski begitu kata Aris, pencarian akan kembali dilakukan apabila ada tanda-tanda keberadaan korban. Seluruh unsur yang terlibat dikembalikan ke satuan masing-masing.

Unsur yang terlibat dalam pencarian korban ialah rescue Pos SAR Kolaka enam orang, Koramil Poleang satu orang, Pos AL Bombana satu orang, dan nelayan sekitar 10 orang dengan menggunakan rubber boat satu unit dan dua unit longboat milik warga.

Diberitakan sebelumnya, seorang nelayan asal Bombana dikabarkan hilang saat mencari ikan di Perairan Teluk Paria, Kecamatan Poleang, Kabupaten Bombana, Selasa (22/6/2021) sekitar pukul 14.30 WITA.

Nelayan tersebut diketahui bernama Supratman (34) warga Desa Mattirowalie, Kecamatan Poleang. Korban dilaporkan hilang setelah jatuh dari longboat miliknya. (b)

 


Penulis: M12
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini