ZONASULTRA.COM, LAWORO – Sekretaris Daerah (Sekda) Mubar, LM Husein Tali meminta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang melakukan kontak erat dengan Bupati Mubar Achmad Lamani, untuk segera melakukan pemeriksaan kesehatan yakni rapid antigen dan swab PCR.
“Di apel gabungan hari ini, bapak Bupati Mubar Achmad Lamani belum bisa bersama kita hari ini. Beliau masih istirahat di rumahnya di Kendari dan insya allah minggu depan bisa kembali kumpul di sini,” kata Sekda Mubar saat memimpin apel gabungan di Halaman Kantor Bupati Mubar, Senin (5/7/2021).
Ia meminta terutama ASN yang kontak erat dengan bapak Bupati Mubar sebelum berangkat ke Kendari. Dia sendiri mengaku sudah melakukan rapid antigen dan hasilnya non reaktif.
Baca Juga :
Tiga Warga Mubar Positif Terpapar Covid-19
Imbauan ini dilakukan untuk memastikan apakah ASN yang kontak erat dengan Bupati dalam kondisi sehat. Diduga tambahan pasien positif Covid-19 yang melakukan karantina mandiri di rumahnya di Kota Kendari adalah Bupati Mubar Achmad Lamani.
“Kita sekarang harus tetap berhati-hati, karena Covid-19 ini masih ada. Seluruh ASN wajib memakai masker, jaga jarak dan mencuci tangan untuk melindungi orang lain dan diri kita sendiri,” tutupnya.
Untuk diketahui, total pasien positif di Mubar sebanyak lima orang, empat orang dalam perawatan medis dan isolasi mandiri sedangkan satu orang dinyatakan meninggal dunia kemarin, Minggu (4/7/2021). (c)