ZONASULTRA.COM, KENDARI– Hasil kerja keras Jurusan Jurnalistik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip), Universitas Halu Oleo (UHO) meraih akreditasi “baik sekali” dengan capaian nilai 363.
Ketua Jurusan Jurnalistik UHO, Marsia Sumule mengatakan, berdasarkan penilaian Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) predikat akreditasi Jurnalistik UHO saat ini masuk dalam kategori baik sekali.
“Akreditasi kita itu nilainya 363, dan berdasarkan penilaian yang dilakukan dengan kriteria 9 standar itu, kita masuk kategori baik sekali,” ungkap Marsia Sumule Senin (7/9/2021).
Selain itu, Marsia Sumule menambahkan terdapat beberapa kendala yang ditemui dalam proses meraih predikat akreditasi tersebut, namun hal itu tidak membuat dirinya dan tim dosen yang masuk dalam proses akreditasi patah semangat.
“Kami berproses kurang lebih hampir dua tahun, ada beberapa kendala yang kami dapatkan dalam meraih ini semua, tapi itu semua tidak membuat semangat kita turun, kita sampai tidak tidur mengurus laporan evaluasi diri (LED) atau borang namanya, dan juga laporan kinerja program studi (LKPS),” ujarnya.
Ia juga mendapatkan kendala dalam hal penelusuran alumni Jurnalistik UHO yang telah bekerja di media pemberitaan. “Ya, kendala yang kita dapatkan juga mengenai penelusuran alumni, kalau misalkan kita bisa telusuri alumni bisa jadi kita dapat predikat unggul, itu yang agak sulit kemarin kita dapatkan. Tapi semua itu kendala yang perlu diperbaiki ke depannya,” tambahnya. (B)
Penulis: M14
Editor: Muhamad Taslim Dalma