ZONASULTRA.COM, UNAAHA – Open turnamen sepakbola Bupati Konawe Cup II yang digelar di lapangan H. Konggoasa berakhir, pada Rabu (19/1/2022).
Kegiatan ini dimulai dari tanggal 2 Desember 2021 lalu. Sebanyak 17 tim yang berasal dari berbagai daerah di Sultra ikut ambil bagian dalam open turnamen tersebut.
Berikut daftar juaranya, juara empat Dolphin FC mendapat piala dan uang tunai Sebesar 7,5 juta rupiah.
Juara tiga Dua Laode FC mendapat piala dan dan uang tunai sebesar 20 juta rupiah. Sedangkan, juara dua, yakni Bayangkara Konawe FC mendapat tropi dan uang tunai 35 juta rupiah.
Juara pertama UHO MZF mendapat tropi juara, tropi bergilir serta uang tunai sebesar 50 juta rupiah. Hadiah juara pertama diserahkan langsung oleh Anggota DPRD Sultra, Titin Nurbaya Saranani.
Untuk pemain terbaik diberikan kepada Fajar, pemain Dua Laode FC dan untuk pencetak gol terbanyak dimenangkan oleh Arifudin, pamain KSK B FC.
Turnamen tersebut ditutup oleh Bupati Konawe Kery Sayful Konggoasa yang di wakili Sekretaris Daerah (Sekda) Konawe Ferdinand Sapan.
Ferdy mengatakan, pelaksanaan turnamen Bupati Cup II adalah bentuk tanggungjawab daerah dalam olahraga, khususnya sepakbola.
“Selain mencari bibit berkualitas, dengan olahraga juga kita bisa sehat,” ungkapnya. (c)
Kontributor: Atzhar Tabara
Editor: Ilham Surahmin