Pemakaman Lettu Muhammad Ikbal Dilakukan secara Militer di Kampung Halamannya di Konawe

Pemakaman Lettu Muhammad Ikbal Dilakukan secara Militer di Kampung Halamannya di Konawe
Pengantaran Jenazah Lattu Marinir Anumerta Muhammad Ikbal ke pemakaman keluarga, Setalah pelaksanaan Upacara militer, Di desa Anggotoa, Kecamatan Wawotobi, Kabupaten Konawe, Senin (28/3/2022). (Atzhar Tabara/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, UNAAHA – Pemakaman Lettu Marinir Anumerta Muhammad Ikbal dilakukan secara militer di pemakaman keluarga di Desa Anggotoa, Kecamatan Wawotobi, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), Senin (28/3/2022).

Jenazah Lettu Muhammad Ikbal tiba di rumah duka di Desa Anggotoa sekitar pukul 19.02 Wita. Jenazah kemudian disalatkan.

Sebelum upacara pemakaman, terlebih dahulu dilakukan penyerahan jenazah dari keluarga ke negara untuk dimakamkan secara militer.

Syamsul Ibrahim yang mewakili keluarga menyerahkan jenazah Muhammad Ikbal ke negara untuk dimakamkan secara militer.

“Izinkan saya mewakili keluarga almarhum dengan ini menyerahkan jenazah almarhum Lettu Marinir Anumerta Muhammad Ikbal kepada bangsa dan negara serta TNI selanjutnya untuk dimakamkan di pemakaman keluarga dengan upacara militer,” ucapnya saat menyerahkan jenazah.

Jenazah kemudian diambil alih oleh TNI untuk diadakan upacara militer sebagai penghormatan kepada almarhum. Selanjutnya jenazah diantarkan ke tempat pemakaman.

Jenazah Muh. Ikbal Disambut Ribuan Warga Konawe

Pemakaman Lettu Muhammad Ikbal Dilakukan secara Militer di Kampung Halamannya di Konawe
Suasana Masyarakat Konawe Sambut Haru kedatangan Jenazah Lettu Mar Anumerta Muhammad Ikbal, Di rumah duka desa Anggotoa, Kecamatan Wawotobi Kabupaten Konawe, Senin(28/3/2022). (Atzhar Tabara/ZONASULTRA.COM)

Ribuan warga Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) menyambut kedatangan jenazah Lettu Marinir Anumerta Muhammad Ikbal di kediamannya di Desa Anggotoa, Kecamatan Wawotobi, Konawe,

Jenazah Lettu Muhammad Ikbal tiba di rumah duka di Desa Anggotoa sekitar pukul 19.02 WITA.

Selain warga, turut hadir juga Kapolres Konawe, Kapolres Konawe Utara, Wakil Ketua DPRD Konawe Rusdianto, Pemerintah Daerah Konawe yang diwakili Asisten II.

Warga yang hadir bukan hanya dari Desa Anggotoa atau warga Kecamatan Wawotobi saja, tetapi dari berbagai kecamatan yang ada di Konawe.

Salah satu warga Kecamatan Onembute, Konawe, Alvina mengatakan, dirinya hadir jauh dari perbatasan Konawe dengan Kolaka Timur karena merasa prihatin dengan yang terjadi ada almarhum. Ia menyebut, Lettu Mar Anm Muhammad Ikbal seorang pahlawan nasional.

“Dia adalah salah satu putra terbaik Konawe, pahlawan nasional,” ucapnya. (b)


Kontributor: Atzhar Tabara
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini