ZONASULTRA.ID, KENDARI – Bank Sultra bersama Pemerintah Kota (Pemkot ) Kendari dan Badan Amil Zakat (Baznas) bersinergi untuk melindungi para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dari praktek-praktek rentenir.
Sinergitas tersebut ditandai dengan penandatanganan Program Kerja Sama (PKS) melalui program Iyamo Parasayai Rentenir (Aman) antara Pemkot Kendari, Bank Sultra dan Baznas yang turut dihadiri oleh beberapa lembaga keuangan lainnya di Kendari pada Jumat (12/8/2022).
Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir mengatakan, banyak aduan dari para pelaku UMKM terkait rentenir tersebut sehingga banyak pula yang meminta untuk difasilitasi oleh pemerintah.
Untuk itu ia berharap melalui MoU tersebut dapat lebih mendekatkan pelaku UMKM dengan perbankan dan lembaga keuangan lainnya dan tidak terjebak lagi pada praktek rentenir.
“Mudah-mudahan dengan pendataan ini kita bisa merekomendasi mereka ke bank Sultra untuk melayani sekaligus kita juga membimbing mereka supaya pinjaman yang dilakukan benar-benar untuk mengembangkan usaha mereka,” ucap Walikota.
Ia juga berharap melalui pembimbingan yang dilakukan oleh Baznas dapat menaikkan kelas tiap pelaku UMKM di Kendari. Kata dia, saat ini pelaku UMKM di Kota Kendari kurang lebih telah mencapai 13 ribu dan sementara dilakukan perapian secara bertahap.
Ditempat yang sama, Direktur Utama (Dirut) Bank Sultra, Abdul Latif menyampaikan apresiasi kepada Wali Kota Kendari, BI Sultra, OJK Sultra serta seluruh pimpinan OPD lingkup Pemkot Kendari atas kepercayaan terhadap bank Sultra untuk memberikan fasilitas pinjaman modal kerja bagi para pelaku UMKM.
”
Semoga melalui sinergi dan kerja sama yang baik dan erat antar lembaga ini menjadi kunci keberhasilan untuk meningkatkan kesejahteraan bagi pelaku UMKM Kota Kendari yang berujung pada penguatan perekonomian masyarakat. Dan semoga kegiatan kita hari ini mendapat Ridho dari Allah SWT,” ujar Latif.
Lanjutnya, Bank Sultra selaku bank daerah akan senantiasa berkomitmen untuk mengoptimalkan peran serta kontribusi pada pendapatan asli daerah (PAD). Selain itu, pihaknya juga terus melakukan pengembangan produk dan layanan dalam mendukung program kerja pemerintah daerah. (b)
Kontributor: Ismu Samadhani
Editor: Ilham Surahmin