Kerugian Akibat Kebakaran Gudang Kopra PT Arindo Ditaksir Capai Rp2 Miliar

Ditinggal Pemiliknya, Satu Rumah di Kolut Ludes Terbakar
Ilustrasi

ZONASULTRA.ID, KENDARI – Gudang kopra milik perusahaan air minum PT Arindo yang terletak di Jalan DI Panjaitan, Kelurahan Wundudopi, Kecamatan Baruga, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) terbakar pada Kamis pagi (25/8/2022).

Kapolsek Baruga AKP Umar mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran itu, namun perusahaan ditaksir merugi sampai Rp2 miliar. Penyebab kerugian berasal dari terbakarnya satu unit mobil jenis pajero, beberapa mesin, dan kopra sebanyak 45 ton.

Api diduga cepat membesar akibat minyak kelapa dari kopra yang terbakar hingga nyaris membakar seluruh bangunan gudang.

Empat unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan untuk membantu memadamkan api. Proses pemadaman diperkirakan memakan waktu kurang lebih tiga jam.

“Petugas damkar datang sekitar pukul 08.00 lewat dan pulangnya sekitar 12.30 Wita,” ucap Umar melalui sambungan telepon, Jumat (26/8/2022).

Umar mengatakan, polisi masih menyelidiki peristiwa itu guna mengetahui pasti penyebab terjadinya kebakaran. Polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara dan meminta keterangan sejumlah saksi. (B)

 


Kontributor: Yudin
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini