11 Siswa Madrasah dari 7 Kabupaten/kota Wakili Sultra di Ajang Kompetisi Sains

11 Siswa Madrasah dari 6 Kabupaten/kota Wakili Sultra di Ajang Kompetisi Sains
Sebanyak 11 siswa madrasah dari 7 kabupaten kota di Sulawesi Tenggara (Sultra) resmi dilepas oleh Gubernur Ali Mazi di Aula Kemenag Sultra pada Jumat (7/9/2022) mewakili bumi Anoa dalam ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat nasional di Jakarta 10 hingga 14 Oktober 2022.(Istimewa)

ZONASULTRA.ID, KENDARI – Sebanyak 11 siswa madrasah dari 7 kabupaten kota di Sulawesi Tenggara (Sultra) resmi dilepas oleh Gubernur Ali Mazi di Aula Kemenag Sultra pada Jumat (7/9/2022) mewakili bumi Anoa dalam ajang Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat nasional di Jakarta 10 hingga 14 Oktober 2022.

Ali Mazi mengatakan, bahwa program dari Kementerian Agama (Kemenag) tersebut bertujuan untuk mencerdaskan anak bangsa. Ia berharap kegiatan tersebut bisa terus dilaksanakan untuk mencetak generasi yang berakhlak, dan berpegang pada agama, apapun agamanya.

” Jadi saya berikan apresiasi dan support dari pemerintah provinsi. Saya kira masyarakat juga akan dukung ini, karena kegiatan ini sangat luar biasa,” ucapnya.

Ia menitipkan pesan pada kontingen madrasah dari Sultra tersebut untuk membawa nama baik Sultra di kancah nasional. Selain itu, para siswa tersebut harus bisa membuktikan bahwa pelajar di Sultra bisa tampil lebih baik dan tidak kalah dengan daerah lain.

11 Siswa Madrasah dari 6 Kabupaten/kota Wakili Sultra di Ajang Kompetisi Sains

Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenag Sultra, Zainal Mustamin merasa bersyukur atas dukungan Pemprov Sultra dan Pemkot Kendari dalam hal ini pelepasan kontingen tersebut bisa di hadiri langsung oleh Gubernur Ali Mazi dan Wali Kota Sulkarnain di detik-detik akhir masa jabatannya. Kata dia, proses seleksi untuk kontingen Sultra sebelumnya diikuti oleh seluruh siswa madrasah di Sultra.

“Mereka mendaftar secara online. Seluruh satuan pendidikan dari tingkat kabupaten kota hingga provinsi, proses seleksinya dikendalikan oleh komisi nasional secara virtual. Jadi kontrolnya, kualitasnya itu dikendalikan komite nasional untuk KSM ini,” ucapnya.

Dikonfirmasi secara terpisah melalui telepon Whatsapp, Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan Madrasah Kanwil Kemenag Sultra, Muh. Shaleh menjelaskan bahwa 11 siswa madrasah yang tergabung dalam kontingen Sultra tersebut berasal dari Kota Kendari 4 siswa, 1 siswa dari Konsel, 2 dari Bombana, 1 dari Kolut, 1 dari Busel, 1 dari Baubau dan dari Muna 1 Siswa.

Adapun 11 siswa tersebut terdiri dari Madrasah Ibtidayah (MI) 2 orang, Madrasah Tsanawiyah (MTs) 3 orang dan Madrasah Aliyah (MA) 6 orang. Siswa yang menjadi perwakilan Sultra tersebut lulus seleksi berdasarkan perengkingan, yaitu tiap-tiap ranking 1 dari total 517 orang siswa Madrasah se-Sultra.

“Harapan kita, KSM tahun lalu kan kita peringkat 15 nasional, paling tidak tahun ini kita pertahankan peringkat 15 dan mudah-mudahan mendapatkan hasil yang lebih dari tahun sebelumnya. Apalagi Kota Kendari di beri amanah menjadi tuan rumah KSM 2023 nanti,” ucapnya.

Untuk diketahui, dari tiga jenjang madrasah tersebut, yang dilombakan dalam KSM 2022 yaitu Mata Pelajaran (Mapel) sains diantaranya MI dengan Mapel matematika dan IPA terintegrasi, tingkat MTs dengan Mapel Matematika, IPA dan IPS terpadu terintegrasi dan tingkat MA dengan Mapel yang akan dilombakan yaitu Matematika, biologi, fisika, kimia, ekonomi dan geografi terpadu.

Seluruh Mapel tersebut diintegrasikan dengan muatan keagamaan sehingga menjadikan sains yang memiliki spirit keagamaan dan menghasilkan pengetahuan sains yang produktif untuk Kehidupan. (B)

 


Kontributor: Ismu Samadhani
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini