Warga Tiworo Raya Antusias Ikut Operasi Pasar Murah di Desa Mekar Jaya

Warga Tiworo Raya Antusias Ikut Operasi Pasar Murah di Desa Mekar Jaya
PASAR MURAH - Pj Bupati Mubar, Bahri didampingi Sekda Mubar LM Husein Tali, Kepala Kejari Muna Agustinus Ba'ka Tangdililing, Kepala Bulog Raha Ritno saat memantau langsung pelaksanaan operasi pasar murah yang dilaksanakan di lapangan sepak bola Desa Mekar Jaya, Kecamatan Tiworo Tengah.

ZONASULTRA.ID, LAWORO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna Barat (Mubar), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali melaksanakan operasi pasar murah di wilayah Tiworo Raya, tepatnya di Lapangan Sepak Bola Desa Mekar Jaya, Kecamatan Tiworo Tengah, Senin (12/12/2022). Operasi pasar murah ini dilaksanakan untuk menekan inflasi daerah.

Pj Bupati Mubar, Bahri menjelaskan pelaksnaan operasi pasar murah ini menindaklanjuti program dan arahan Presiden RI, Mendagri dan Gubenur Sultra dalam penanganan inflasi di daerah. Kata dia, ada enam langkah konkrit dalam mengatasi krisis pangan dunia sehingga pemerintah menekan inflasi, salah satunya operasi pasar murah ini.

“Yang lalu, kita juga sudah melaksanakan operasi pasar murah di wilayah Lawa Raya. Dan hari ini, kita laksanakan kembali di wilayah Tiworo Raya. Insyaallah berikutnya kita laksanakan di Kusambi Raya,” kata Bahri.

Kata Direktur Perencanaan Anggaran Daerah, Kemendagri ini, dari data yang ada untuk di Mubar ada kenaikan harga di antaranya beras, bawang, telur dan minyak goreng. Untuk itu, dalam melaksanakan operasi pasar murah ini ada tiga komoditas yang disiapkan pada operasi pasar ini yakni beras, telur, dan minyak goreng.

Ia juga menegaskan dalam operasi pasar murah ini akan dilaksanakan dua kali di masing-masing tiga wilayah besar ini. Kata dia, untuk operasi pasar murah berikutnya Pemkab Mubar akan menyiapkan kembali tiga komoditas yakni beras, bawang dan telur.

“Jadi operasi pasar murah ini, kita akan laksanakan dua kali di masing-masing wilayah. Operasi pasar murah berikutnya, kita akan laksanakan menjelang akhir tahun (nataru),” bebernya.

Warga Tiworo Raya Antusias Ikut Operasi Pasar Murah di Desa Mekar Jaya
PASAR MURAH – Pj Bupati Mubar, Bahri didampingi Ketua TP PKK Mubar, Yosi Rena Bahri saat menyerahkan kepada warga tiga bahan pokok yang disiapkan pada operasi pasar murah di Lapangan Sepak Bola Desa Mekar Jaya, Kecamatan Tiworo Tengah, Senin (12/12/2022). (Kasman/ZONASULTRA.ID).

Alumni STPDN 07 ini menambahkan dalam operasi pasar murah ini, pemerintah memberikan subsidi setengah dari harga ketiga komoditas tersebut. Misal, harga beras ukuran 10 kilogram di pasaran mencapai Rp100 ribu, dijual di pasar murah hanya Rp50 ribu.

Kemudian, harga telur per rak mencapai Rp52 ribu hingga Rp55 ribu, di pasar murah dijual Rp25 ribu. Selanjutnya minyak goreng dipasaran mecapai Rp20 ribu hingga Rp24 ribu, di pasar murah ini dijual hanya Rp10 ribu.

“Ketiga komoditi ini, kalau dijual sesuai harga pasar sekarang pada masyarakat mencapai Rp187 ribu. Di operasi pasar murah ini masyarakat hanya menyiapkan uang sebesar Rp88 ribu, untuk mendapatkan tiga komoditi yang disiapkan ini,” ungkapnya.

“Di operasi pasar murah ini, kita berlakukan sistem kupon agar yang menerimanya tepat sasaran kepada masyarakat yang membutuhkan. Setiap orang dapat satu kupon dan dapat membeli tiga produk bahan pokok,” tambahnya.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Mubar, La Ode Aka Sayala mengatakan pada pelaksanaan operasi pasar murah di wilayah Tiworo Raya ini, pihaknya menyiapkan dari tiga bahan pokok sekitar 2.000. Lanjut dia, 2.000 ini meliputi 2.000 karung beras 10 kg, telur 2.000 rak, dan minyak goreng 2.000 liter.

“Jadi, untuk wilayah Tiworo Raya kita siapkan 2.000 masing-masing tiga komoditi. Tiworo Raya ini meliputi kecamatan Tiworo Tengah, Tiworo Selatan, Tiworo Kepulauan (Tikep), dan Maginti,” tuturnya.

Sementara itu, ditemui di lokasi pasar murah, salah satu warga desa Labukolo, Kecamatan Tiworo Tengah, Dedi membeberkan dengan adanya operasi pasar murah ini sangat membantu masyarakat di tengah naiknya harga BBM. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada pemerintah, khususnya Bupati Mubar yang telah mengadakan kegiatan ini.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Pj Bupati Mubar, Bahri melaksanakan pasar murah ini. Pasar murah ini sangat membantu kami dalam memenuhi kebutuhan pokok kita. Apalagi kami yang berpengahasilan rendah,” ucapnya.

Pantauan awak media, pada pelaksanaan operasi pasar murah di wilayah Tiworo Raya ini, masyarakat sangat antusias. Sekitar 2.000 ribu masyarakat mengantre untuk mendapatkan tiga bahan pokok yang telah disiapkan. (B)

 


Kontributor: Kasman
Editor: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini