Sekda Mubar Geram ASN Malas Berkantor Saat Bupati ke Luar Daerah

Sekda Mubar Ajak Seluruh Elemen Kibarkan Merah Putih Jelang HUT RI ke-77
LM Husein Tali

ZONASULTRA.ID,LAWORO– Sekretaris Daerah (Sekda) Muna Barat (Mubar), LM Husein Tali mulai geram melihat tingkat kedisiplinan aparatur sipil negara (ASN) yang masih rendah.

LM Husein Tali mengatakan tingkat kedisiplinan ASN di Mubar dalam hal masuk kantor masih sangat rendah. Hal itu ditandai, jika kepala daerah (bupati), sekda atau pimpinan sedang berada di luar daerah, maka ASN malas untuk masuk kantor.

“Saya memantau dalam satu minggu kemarin ini, karena tidak ada bupati, sekda dan bahkan kepala OPD, di kantor-kantor mulai kosong juga. Karakter ASN kita suka intip-intip, kalau pimpinan ada meraka (ASN) juga pasti rajin masuk kantor. Ini tidak bagus ditiru,” katanya saat ditemui di Kantor Bupati, Senin (15/5/2023).

Ia juga mendapatkan video dari masyarakat terkait situasi kantor yang kosong. Untuk itu, ia mengimbau kepada seluruh ASN di Mubar untuk selalu disiplin masuk kantor, sebab kinerja ASN selalu dipantau dan dinilai oleh masyarakat.

“Saya dikirimkan video dari masyarakat terkait kondisi kantor dalam satu minggu kemarin, mulai dari Setda Mubar dan instansi lainnya. Ini sangat mengecewakan, ingat masyarakat itu menilai dan memantau kinerja kita,” tuturnya.

Ia berharap kepada seluruh pimpinan OPD untuk mengambil ketegasan agar menegur ASN yang malas masuk kantor. Ia juga mengingatkan bahwa bagi ASN yang malas masuk kantor ada sanksi yang sudah disiapkan. (B)

 


Kontributor : Kasman
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini