Tumbuhkan Keterampilan Mahasiswa, UMW Kendari Gelar Pelatihan Desain Grafis

Tumbuhkan Keterampilan Mahasiswa, UMW Kendari Gelar Pelatihan Desain Grafis
Organisasi Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Penalaran dan Kreativitas, Universitas Mandala Waluya (UMW) Kendari, menggelar pelatihan dasar desain grafis melalui Zoom Meeting, pada Minggu (11/6/2023). (Istimewa)

ZONASULTRA.ID, KENDARI – Organisasi Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Penalaran dan Kreativitas, Universitas Mandala Waluya (UMW) Kendari, menggelar pelatihan dasar desain grafis melalui Zoom Meeting, pada Minggu (11/6/2023).

Ketua Penitia, Muhammad Aidil Adha mengungkapkan bahwa kegiatan pelatihan desain grafis merupakan salah satu program kerja organisasi UKM penalaran dan kreativitas mahasiswa UMW Kendari yang bertujuan untuk memberikan ilmu dan meningkatkan kemampuan dalam mendesain.

“Adapun poin-poin yang diajarkan yakni konsep desain grafis, komposisi membuat desain grafis, platform yang bisa digunakan melalui HP ataupun leptop/pc, menentukan tema yang baik untuk suatu desain grafis, cara mendesain dengan Canva yang merupakan platform yang lagi banyak digandrungi, perkembangan dalam desain grafis serta diskusi terkait desain dan menjadi konten kreator,” katanya melalui WhatsApp, pada Senin (12/6/2023).

BACA JUGA :  Sultra Kini Punya Gardu Pengukur Kualitas Udara

Ia berharap dengan adanya kegiatan ini, mahasiswa UMW Kendari bisa lebih memanfaatkan, khususnya di bidang desain grafis, agar menambah pengalaman dan ilmu pengetahuan.

“Kita memang harus berani keluar dari zona nyaman untuk mencoba hal-hal baru dengan memanfaatkan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Untuk mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 35,” ujarnya.

Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama UMW Kendari, Toto Surianto menambahkan pihak UMW Kendari sangat mendukung dan mendukung kegiatan ini. Sebab ini merupakan upaya organisasi UKM penalaran dan kreativitas yang kemudian bersinergi dengan Rektorat dan Universitas untuk memaksimalkan potensi mahasiswa.

BACA JUGA :  Pemkot Kendari Mulai Bayarkan Insentif Nakes yang Tertunda

“Kapasitas mahasiswa terkait dengan desain grafis yang nantinya dengan ilmu yang didapatkan akan mereka gunakan sesuai dengan kebutuhan dan keilmuan mereka,” tambahnya.

Selain itu, adanya kopentensi yang dimiliki mahasiswa di bidang desain grafis, bisa mendukung penguatan dan membantu mempromosikan hal-hal yang terkait di UMW Kendari. Ia berharap mahasiswa bisa mendapatkan dan mengikuti untuk meraih prestasi-prestasi bagian desain grafis baik di bidang akademik maupun non akademik.

“Terkait dengan desain grafis ini, tentu butuh pendalaman mahasiswa supaya mereka bisa mengikuti lomba-lomba soal desain grafis,” ujarnya. (B)

Kontributor: Sutarman
Editor: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini