ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pejabat Pembuat Kesepakatan (PPK) KONI Sulawesi Tenggara (Sultra) melayangkan surat teguran kepada pengelola katering Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) PON XIX lantaran menu makanan yang disajikan tidak sesuai dengan kontrak yang ada.
PPK KONI Sultra Amir mengatakan, pihaknya telah melakukan rapat kordinasi dengan pengelola katering, satgas PON XIX dan KONI Sultra. Hasilnya, pengelola katering tetap dipertahankan tetapi harus membenahi pelayanannya.
“Kami telah sepakat untuk tetap memberikan kepercayaan terhadap pengelola katering untuk menangani makanan atlet. Tetapi kami berharap tidak ada lagi keluhan dari atlet akan pelayanan yang diberikannya,” kata Amir di ruang kerjanya, Jumat (29/7/2016).
Diakuinya, untuk proses pemutusan kontrak dengan pengelola katering masih akan dikaji lebih lanjut sambil dilakukan pengawasan hingga 14 hari ke depan.
Sementara itu, Komandan Satgas PON XIX Sultra, Tasman Taewa menuturkan, untuk pengawasan terhadap menu makanan ini pihaknya akan melakukan pencatatan terhadap menu makanan yang disajikan oleh pihak katering.
“Kami dari satgas PON XIX tentunya tidak menginginkan menu makanan ini kembali bermasalan. Jadi sesuai kesepakatan kinerja pengelola katering akan terus kami pantau hingga 14 hari ke depan,”ujarnya. (B)
Reporter: M Rasman Saputra
Editor: Jumriati