Pengobatan Gratis di Bombana Sasar Masyarakat Kurang Mampu

ZONASULTRA.COM, RUMBIA – Puskesmas Lombakasih Kecamatan Lantari Jaya, Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara (Sultra) mengadakan pengobatan gratis kepada masyarakat kurang mampu di balai Desa Rarongkeu, Jumat (12/6/2015). Pengobatan ini juga mendapat dukungan penuh dari pemerintah daerah setempat melalui dinas kesehatan dan keluarga berencana (Dinkes dan KB).

“Masih banyak warga yang tergolong kurang mampu dan semoga saja dengan adanya kegiatan ini dapat membantu para warga dengan ekonomi rendah tersebut,” kata Kepala Puskesmas Lombakasih, Amsar.
Salah satu warga, Nurjannah mengaku pengobatan gratis ini memudahkan dirinya dalam berobat. “Kita tidak perlu ke puskesmas lagi untuk berobat, sudah ada di sini (Desa Rarongkeu). Apalagi tangan saya ini keram-keram susah untuk ke puskesmas”, ujarnya
Di tempat yang sama, Kepala Bidang Pelayanan, Jamkesda dan Farmasi Dinkes dan KB Bombana Irnayanti Ningrum mengatakan, biaya pengobatan gratis ini berasal dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Bombana dan merupakan kegiatan rutin setiap tahun.
Dikatakan, tahun ini pihaknya mendapatkan anggaran untuk 12 kecamatan saja, namun dengan adanya kebijakan dari Dinkes dan KB Bombana maka ditambah menjadi 15 kecamatan. Tahun depan, pihaknya berusaha supaya pengobatan gratis ini bisa menjangkau 22 kecamatan. 
“Ini merupakan agenda rutin, kalau saat ini pengobatan gratis ke depannya nanti akan dilaksanakan sunatan massal dan ke depannya akan kita usahakan agar pengobatan ini bisa menjangkau semua kecamatan yang ada di Bombana,” ungkapnya.
 
Berdasarkan data yang diperoleh Zonasultra.com, sebanyak 70 orang mendaftar dalam pengobatan gratis ini dan kebanyakan penyakit yang dikeluhkan adalah infeksi saluran pernafasan atas (ISPA) dan kelelahan karena bekerja terus menerus. (Hasman)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini