ZONASULTRA.COM, KENDARI – Para penggemar Honda HR-V yang tergabung dalam HR-V Devotee Indonesia (HDI) Chapter Kendari turut meramaikan Jambore Nasional (Jamnas) HDI 2016 yang pertama di Yogyakarta, 27-28 Agustus 2016 lalu.
Salah satu perwakilan HDI Chapter Kendari, Rishan Karangan mengungkapkan Jambore nasional ini diharapkan dapat menjadi ajang untuk semakin meningkatkan rasa persaudaraan antara pencinta Honda HR-V di seluruh Indonesia.
“Saya berharap persaudaraan kami semua semakin erat, tanpa memandang latar belakang dari manapun kami,” kata Rishan melalui siaran pers ke redaksi ZONASULTRA.COM, Kamis (1/9/2016).
Acara (Jamnas) ini dihadiri oleh 14 chapter dari seluruh Indonesia, yaitu chapter Jakarta, Banten, Bekasi, Semarang, Yogyakarta, Solo, Salatiga, Surabaya, Malang, Padang, Kendari, Tangerang, Bandung, dan Balikpapan.
Untuk diketahui, HR-V Devotee Indonesia (HDI) merupakan komunitas yang didedikasikan untuk setiap orang yang ingin bertukar pikiran dan pengalaman mengenai HRV, yang telah terbentuk sejak tanggal 8 Mei 2015 lalu.
“HDI dibentuk sebagai komunitas penggemar HR-V yang berlandaskan kekeluargaan yang dapat memberi manfaat bagi anggotanya dan telah terdaftar sebagai salah satu komunitas otomotif resmi oleh Honda Prospect Motor (HPM),” ungkap Rishan. (B)
Penulis : Sri Rahayu
Editor : Jumriati