ZONASULTRA.COM, KENDARI – Deklarasi Abdul Rasak – Haris Andi Surahman di Pelataran Ex MTQ Kendari, Kamis (22/9/2016) dipadati ribuan masyarakat. Deklarasi tersebut untuk menyatakan maju dalam pemilihan walikota (Pilwali) Kendari 2017.
Ribuan pendukung bergemuruh ketika Abdul Rasak tiba di lokasi deklarasi pukul 10.00 Wita. Abdul Rasak tampak kesulitan menuju panggung deklarasi karena banyak pendukung yang menyambut langsung.
“Ewako…Ewako…Abdul Rasak… Allahu Akbar,” teriak para simpatisan.
Dalam acara tersebut Rasak Haris dideklarasikan oleh dua partai politik yakni Golkar (4 kursi) dan Nasdem (3). Dukungan kedua partai tersebut sudah memenuhi syarat pencalonan untuk mendaftar di KPU yang mengharuskan minimal 7 kursi koalisi.
Ketua Harian Golkar Sultra Imam Alghozali mengatakan seluruh kader Golkar telah mengambil keputusan yang tepat dengan mengusung Rasak – Haris. Apabila ada kader yang membangkang maka akan diberikan tindakan tegas.
“Golkar memilih Abdul Rasak karena surveinya selalu tertinggi. Kami tunggu-tunggu ternyata surveinya tidak turun-turun dan tetap teratas, maka kami akhirnya memilih Rasak,” kata Imam dalam orasi politiknya.
Sementara Ketua Badan Pemenangan Pemilu Nasdem Sultra, Amir Faisal mengatakan tidak ada pilihan lagi untuk merubah Kota Kendari kecuali hanya dengan mendukung Rasak – Haris. Pasangan ini dianggap paling tepat memimpin Kendari ke depan.
“Kita harus mengawasi jangan sampai calon pemimpin kita menang dengan cara-cara yang tidak benar,” kata Amir dalam orasinya.
Turut hadir dalam deklarasi ini mantan walikota Kendari Mansur Masie Abunawas. Selain itu juga hadir Ketua Golkar Kendari Hikman Balagi dan Ketua Nasdem Kendari Normadia Mansur Masie. (B)
Reporter: Muhamad Taslim Dalma
Editor : Tahir Ose